TAPSEL - Satgas TMMD bersama Petani di Desa Sihuom, Kecamatan Angkola Barat mendukung mencapai program pemerintah ketahanan pangan.

Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 111 Kodim 0212/Tapanuli Selatan (TS), Serda Dufrijal menyampaikan, Minggu (27/6/2021), bersama petani Indonesia maju digalakkan di Desa Sihuom, Kecamatan Angkola Barat bersama TNI yang sedang melakukan program TMMD.

"Kita perlu terus dorong petani untuk maju, betapa pentingnya petani bagi kedaulatan pangan nasional dengan berbagai usaha yang sudah mereka lakukan dalam bercocok tanam," ungkap Serda Dufrijal.

Ketahanan pangan menuju kedaulatan pangan adalah cita-cita sektor pertanian di Indonesia. Dirinya berharap semua petani di desa bisa lebih maju untuk meningkatkan produktivitas dalam semua komoditas yang ditanam menuju kemandirian dan kesejahteraan.

Sementara salah satu Petani di Desa Siuhom Marlon, berharap petani lebih mudah mendapatkan pupuk, harga gabah stabil, sehingga kesejahteraan akan berpihak pada petani.

Dengan adanya TMMD tersebut petani mendapatkan pemahaman karena dengan adanya TMMD ada juga program non fisik yang dapat membantu masyarakat guna bercocok tanam padi tersebut.