MADINA - Di musim penghujan ini, warga yang bermukim di sepanjang bantaran sungai Aek Mata, Kacamatan Panyabungan, Kabupaten Mandailing Natal (Madina) meminta dikerukuk untuk mengantisipasi banjir. "Kami warga disini (bantaran sungai Aek Mata) meminta dilakukan pengurukan karena khawatir terjadi banjir dikerenakan juga kondisi sungai sudah ada pendangkanglan," kata Sumirah (45) warga yang bermukim di seputaran sungai Aek Mata, Selasa (10/10/2023).
 
Dia pun mengatakan, selain tumpukan sampah yang menghiasi arus sungai juga rumput lira diatas sungai tersebut tumbuh ilalang. 
 
"Untuk itu kami sangat berharap agar menjadi perhatian oleh dinas terkait dan menjadi prioritas untuk dilakukan pengurukan sungai,"
 
Sementara itu, kondisi musim penghujan mulai terjadi di Kabupaten Mandailing Natal.  Biasanya terjadi hujan itu turun pada dini hari.