LANGKAT - Plt Bupati Langkat H.Syah Afandin SH menghadiri Intermediate Training Tingkat Nasional Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Langkat, bertempat di Jentera Malay Rumah Dinas Bupati Langkat, Senin (9/10/2023). Plt Bupati Langkat H.Syah Afandin SH menyampaikan apresiasi dan dukungan terhadap pelaksanaan kegiatan intermediate training LK II.

"Secara moril saya memberikan dukungan penuh, karena apa saya dengar LK II ini juga tidak hanya orang Langkat, akan tetapi juga datang dari berbagai daerah lain. Untuk itu manfaatkan kesempatan dari pelatihan ini agar ilmu yang didapat dapat diimplementasikan kedepannya," tambahnya.

Laporan ketua panitia oleh Alfi Syahrin menyampaikan, intermediate training latihan kader II HMI Cabang Langkat tahun 2023 ini merujuk pada anggaran dasar (AD)dan anggaran rumah tangga (ART) HMI, pedoman pengkaderan HMI dan program kerja bidang Pembinaan Anggota (PA) HMI cabang Langkat.

Adapun peserta intermediate training LK II HMI cabang Langkat pada hari ini adalah delegasi dari HMI cabang se-Indonesia yang telah memenuhi persyaratan yang telah ditetapkan oleh organisasi dan panitia pelaksana,.

Jumlah peserta yang telah lulus seleksi makalah sebanyak 73 peserta dan jumlah peserta yang mengikuti screening tes sebanyak 60 peserta dari delegasi 14 cabang.

"Di antaranya cabang Langkat, Binjai, Medan, Aceh Besar, Lhokseumawe, Padang, Pariaman, Palas, Kutacane, Dairi, Kisaran Asahan, Bireuen, Lubuklinggau, Deli Serdang dan Tembilahan," paparnya.