LHOKSEUMAWE – Sedikitnya 323 remaja putra dan putri yang berasal dari sejumlah sekolah di Lhokseumawe mengikuti Kegiatan Ramadhan Remaja Muslim (Kareem) Masjid Baiturrahman Lhokseumawe yang berlangsung dari 1 Ramadhan 1444 H hingga 10 Ramadhan 1444 H. “Program Kareem Masjid Baiturrahman Lhokseumawe kian diminati oleh sejumlah pelajar dari tingkat SD,SLTP dan SLTA di lingkungan Kota Lhokseumawe, buktinya kegiatan saat ini diikuti tidak kurang dari 323 peserta remaja putra dan putri. Kegiatan yang kita lakukan juga bagian dari kegiatan ekstrakulikuler aanak-anak sekolah, kebetulan saat ini masih dalam suasana libur sekolah, sehingga kita menggalang kegiatan ini untuk mengisi kekosongan bagi para pelajar yang berasal dari sejumlah sekolah di Lhokseumawe,” ungkap Ketua Remaja Masjid Baiturrahman T.Akbar Alfarizi didampingi Ketua Panitia M.Hafidh, Selasa (28/3/2023).

Diuraikan keduanya, kegiatan Kareem ini dikemas sedemikian rupa, di antaranya kegiatan Tilawah Al-Qur’an yang dipandu oleh mentor masing-masing kelompok, cerdas cermat, kelompok diskusi dan kajian ke-Islaman dengan menghadirkan para pemateri yang berkompeten dibidangnya, out bond dan game ceria.

Kegiatan ini, timpal M.Hafidh mendapat dukungan penuh dari pengurus Masjid Baiturrahman Lhokseumawe dan juga para pembina remaja.

“Kami termotivasi melakukan kegiatan ini dan menambah gairah para remaja, karena mendapat dukungan penuh dari Pengurus Masjid Baiturrahman Lhokseumawe dan juga dari para pembina remaja,” ungkapnya.

Kegiatan remaja Masjid Baiturrahman Lhokseumawe, kata T Akbar Alfarizi, tidak hanya sebatas Pendidikan Ramadhan 1444 H sebagai media syi’ar Ramadhan saja, melainkan peran remaja ini juga akan meneruskan kegiatan sebagai panitia I’tikaf di -10 terakhir bulan Ramadhan.

“Kegiatan kita tidak hanya sebatas Kareem ini saja, tapi kita juga akan terlibat aktif saat pelaksanaan I’tikaf di – 10 terakhir bulan Ramadhan, mengingat peserta I’tikaf Masjid Baiturrahman peminatnya juga membludak seperti tahun-tahun lalu, bisa jadi kali ini akan bertambah banyak,” jelasnya.

Sementara itu, salah seorang pembina remaja Masjid Baiturrahman Lhokseumawe Dimas Zakaria mengatakan, kegiatan Kareem Remaja Masjid Baiturrahman bisa berjalan sesuai dengan yang diharapkan.

“Pembina remaja dibawah koordinator Ustaz Dr Husni Mubarak,Lc,MA secara intens terus melakukan pembinaan kepada anak-anak remaja yang tergabung dalam wadah organisasi Remaja Masjid Baiturrahman Lhokseumawe, apalagi saat bulan suci Ramadhan 1444 H ini, kita terus melakukan pendampingan selalu,” sebutnya.

Disamping itu, tambah Dimas Zakaria, dirinya Bersama anggota pembina lainnya terus mendorong remaja Masjid Baiturrahman Lhokseumawe terus berkreasi dan berinovasi, apalagi saat ini banyak generasi kita yang terjebak dalam dunia narkoba dan kejahatan lainnya.

“Dengan banyak kegiatan yang dilakukan maka menambah kesibukan anak-anak remaja terhadap hal-hal yang positif, lebih-lebih selama 10 terakhir bulan suci ramadhan akan digelar I’tikaf akbar, dipastikan kegiatan akan bertambah banyak, tapi mengasyikan,” kata Dimas.