LABUHANBATU - Kapolsek Bilah Hulu AKP RP. Panjaitan SH merespon cepat adanya aduan masyarakat tentang praktik perjudian di Aek Nabara. Dimulai Reskrim dan Intel Polsek Bilah Hulu, tim melakukan penyelidikan dan penindakan apabila masih ada ditemukan praktek perjudian di wilayah hukum Polsek Bilah Hulu.
 
Dari aduan itu, Unit Opsnal Reskrim Polsek Bilah Hulu dan unit Intel dibawah pimpinan Kaetem Aiptu WF. Situmorang beserta anggota mendatangi lokasi sumber yang menyebut di Desa N8 Aek Nabara masih ada judi togel diperjualbelikan yang bertempat di pakter marga Marbun.
 
Di Desa Pondok Keroyok ada juga judi online yang dilakukan oleh marga Nainggolan, di pakter tuak marga Sinaga di Jalan perhubungan Aek Nabara diduga masih ada penjual judi Kim Hongkong.
 
Berdasarkan Informasi ini Tim Tekab pada Jumat (2/9/2022) sekira pukul 20.30  bergerak ke lokasi pakter tuak marga Sinaga dan pakter tuak marga Hutabarat untuk menindaklanjuti informasi yang di medsos, guna dilakukan tindakan. 
 
Kepolisian dan tim bergerak untuk mencari keberadaan marga Nainggolan yang diduga selaku penulis judi, namun yang bersangkutan tidak ditemukan di kedua tempat lokasi yang dijelaskan oleh sumber.
 
Sekira pukul 21.20 WIB tim bergerak menuju pakter marga Marbun yang terletak di Desa N8 Aek Nabara, namun pakter yang dimaksud tutup dan tidak ada penghuninya.
 
"Unit Reskrim Polsek Bilah Hulu tetap melakukan monitoring serta melakukan tindakan kepolisian terhadap peredaran judi di wilayah hukum Polsek Bilah Hulu sesuai perintah Kapolri," tegas Kapolsek, Sabtu (3/9/2022). 
 
Kapolsek juga menambahkan, sebelumnya Tekab Polsek telah melakukan penindakan terhadap pelaku perjudian dengan tersangka BRS (34) warga Jalan  Perjuangan Desa Pondok Batu Kecamatan Bilah Hulu Kabupaten Labuhanbatu dan pihaknya akan selalu pastikan di wilayah hukum Polsek Bilah Hulu tidak ada lagi praktik perjudian.
 
"Kalau masyarakat mengetahui masih ada praktek perjudian silahkan sampaikan ke kami, kami akan segera melakukan penindakan," beber Kapolsek Bilah Hulu.
 
Awak media ini juga mencoba mencari informasi di seputaran kota Aek Nabara dan beberapa warung serta melakukan komunikasi dengan warga. Semua yang sempat berkomunikasi dengan wartawan menyampaikan tidak ada lagi judi togel di Aek Nabara.
 
"Setahu kami sudah lama tutup togel, bang. Mau masang pun sekarang enggak ada lagi," jelas inisial ST.
 
Mantan pemain togel inisial FN saat dihubungi awak media ini malalui telepon selulernya Sabtu (3/9/2022) dan menanyakan masih ada 303 main di Aek Nabara, FN menjawab sudah lama tutup.
 
"Enggak ada yang berani buka lagi," jelasnya.