PALAS - Plt Bupati Padanglawas (Palas), drg H Ahmad Zarnawi Pasaribu CHt MM MSi selaku Ka Mabicab Gerak Pramuka Kabupaten Palas kunjungi Kontingen utusan Kwarcab di lokasi Jambore Nasional XI tahun 2022, di Cibubur, Kamis (18/8/2022). Kunjungan Plt Bupati Palas ke peserta utusan Kwarcab Pramuka yang mengikuti Jambore Nasional sebagai bentuk memberikan motivasi dan dukungan kepada peserta untuk tetap semangat mengikuti semua rangkai kegiatan jambore dengan tetap menjaga kesehatan.
 
"Adek -adek anggita pramuka yang menjadi utusan kwarcab harus menunjukan kemampuan dengan karya gemilang diajang Jambore Nasional yang mengharumkan nama daerah Kabupaten Palas," kata Plt Bupati dihadapan anggota pramuka dilokasi Jambore Nasional.
 
Ia juga berpesan, selalu jaga kesehatan dengan tetap disiplin menjaga pola makan agar tetap sehat jasmani dan dapat berkiprah mengikuti semua rangkaian kegiatan Jambore Nasional tahun ini.
 
Kata Ahmad Zarnawi, anggota pramuka sebagai generasi penerus bangsa harus lebih cekatan dan sigap serta disiplin karena tumpuhan harapan masa depan bangsa berada dipundakmu.
 
"Tunjukan karyamu dengan kesungguhan yang menjadi kebanggaan orangtua dan bangsa sebagai generasi yang berkualitas dan mampu berkompetesi untuk meraih cita -cita yang menjadi impian setiap orang," pesannya ke anggota pramuka.
 
Selama mengikuti Jambore Nasional, kata Plt Bupati berpesan, unsur paling penting adalah  menjaga kesehatan dan ikuti seluruh arahan kakak pendamping agar meraih keberhasilan yang memcermikan wawasan kepanduan sehingga mengharumkan daerah Kabupaten Palas.
 
Sebelumnya Ketua Kwarcab Palas, Zainuddin Hasibuan SPd MM dihubungi melalui WhatsApp, Sabtu (20/8/2022) mengatakan, rombongan Plt Bupati yang ikut serta kunjungan ke Jambore Nasional ke XI di Cibubur Jakarta, Kasatpol PP dan Damkar Palas, Agus Saleh Saputra Daulay SH, Kepala Inspektorat, Inspektur Harjusli  Fahri Siregar SSTP.
 
"Kunjungan ini sebagai bentuk memberi semangat dan motivasi kepada anggota pramuka utusan daerah yang menjadi peserta Jambore Nasional," terangnya.
 
Sebelumnya Plt Bupati Palas, melepas 20 kontingen pramuka untuk mengikuti Kegiatan Jambore Nasional XI tahun 2022 yang dilaksanakan mulai 14 - 21 Agustus 2022 dari Gor Padanglawas (Palas).