DELISERDANG - Balai Besar Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BBMKG) Wilayah I- Medan melihat cuaca di Kualanamu dan sekitarnya mencapai 32.6 derajat celcius.
Menurut Forecaster BMKG Wilayah l Medan Endah Paramita, panas yang mencapai 32.6 ini hasil pengamatan suhu pada Rabu (13/4/2022) pukul 13:00 WIB.

"Untuk pengamatan suhu jam 13.00 wib di stasiun meteorologi kualanamu dan sekitar mencapai 32.6 derajat celcius," kata Endah kepada Gosumut.

Endah mengatakan, panas terik ini disebabkan adanya belokan angin dan akan berpotensi timbulnya awan-awan yang akan turun hujan.

Untuk itu, Endah menghimbau agar masyarakat Lubuk Pakam dan sekitarnya agar mengurangi aktivitas di luar rumah.

"Untuk suhu panas himbauan mengurangi aktivitas diluar rumah dan pembakaran lahan, banyak mengkonsumsi air dan makanan yang sehat," ucapnya.