PALAS - Camat Ulu Barumun, Damhuri Daulay SPd secara resmi menutup Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Kecamatan Ulu Barumun ke XIII, Minggu malam (30/1/2022). Kegiatan MTQ yang digelar selama tiga hari di Pendopo SDN 1 Desa Paringgonan, Kecamatan Ulu Barumun diikuti qori dan qoriah dari berbagai perwakilan desa.
 
Hadir diacara penutupan,.Kepala Kemenag Palas, H.Abdul Manan.MA, Kepala KUA Ulu Barumun, Aswin Ashari Hasibuan SAg SH, Ketua MUI Ulu Barumun,H.Daman Rangkuti, Kepala Desa se kecematan Ulu Barumun, para Ulama dan Tokoh Masyarakat dan peserta lomba.
 
Camat Ulu Barumun,Damhuri Daulay S.Pd menyampaikan apresiasi suksesnya penyelenggaraan MTQ  merupakan salah satu upaya memacu pengembangan tilawah dan kemampuan anak didik tentang hafalan serta pemahaman  nilai nilai yang terkandung dalam kitab suci Al-Qur’an.
 
Ia berharap, kegiatan MTQ ini dapat menjadi penambahan wawasan serta penghayatan dan cinta terhadap al-qur’an menjadi  tuntunan bagi kehidupan kita selaku ummat Islam.
 
"Momentum MTQ ini akan memberikan pengaruh yang signifikan dalam perkembangan kehidupan bermasyarakat dan bernegara," ujarnya.
 
Sementara Ketua Panitia MTQ Kecamatan Ulu Barumun,Kepala KUA Kecamatan,Aswin Ashari Hasibuan SAg SH mengucapkan terima kasih atas dukungan semua pihak yang telah mensukseskan kegiatan MTQ Kecamatan Ulu Barumun ke XIII tahun. Ini.
 
Ia juga menyampaikan, selamat kepada peserta lomba yang meraih prestasi sebagai juara pada ajang MTQ ini untuk terus ditingkatkan sebagai bekal persiapan diri pada ajang perhelatan MTQ tingkat Kabupaten Palas nantinya yang akan digelar 21-24 Ferbuari 2022.
 
Dikesempatan itu juga,Aswin
 
berpesan kepada para peserta agar tetap meneruskan minat dan bakatnya dalam menggali ilmu al-quran sehingga menjadi insan yang unggul, cerdas, agamis dan berakhlakul karimah.
 
" Para juara MTQ di tingkat Kecamatan  akan maju ke tingkat MTQN Kabupaten Palas.Diharapkan bisa membawa dan mengharumkan nama baik kecamatan Ulu Barumun," harapnya.
 
Tidak lupa juga, Aswin Ashari berterima kasih kepada seluruh pihak yang telah memberi dukungan,baik dukungan tenaga, finansial, pikiran, ataupun sumbangsih lainnya untuk kelancaran kegiatan MTQ ke XIII Kecamatan Ulu Barumun.