LANGKAT - Tim penilaian kecamatan terbaik tahun 2021 tiba di Kecamatan Bahorok, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, Jumat (23/7/2021).
Ketua tim selaku Plt Asisten 1 Pemkab Langkat, Basrah ordomuan menyampaikan, kriteria penilaian kecamatan terbaik ini antara lain situasi perkembangan pembangunan fisik dan kemasyarakatan.

Menurut Basrah yang juga Sekretaris Dewan DPRD Langkat ini menyebutkan, juara terbaik kabupaten akan dikoordinasikan ke propinsi sebagai duta untuk lomba ke tingkat selanjutnya.

Sebelumnya, Camat Bahorok, Dameka Putra Singarimbun S serta Ketua TP PKK Ira Fatmawati telah menyampaikan expose kecamatan dan kegiatan PKK.

Dalam paparannya, Camat menjelaskan, Kecamatan Bahorok terdiri dari 18 desa dan satu kelurahan dengan luas 110.183 hektar yang berbatasan dengan Kecamatan Batang Serangan, Kecamatan Tanah Karo, Kabuaten Aceh Tenggara (Agara), Kecamatan Salapian dan Kutambaru Kabupaten Langkat.

Jarak ke ibukota Kabupaten Langkat/Stabat sekitar 73 Km dan jarak ke ibu kota propinsi sekitar 75 KM dengan jumlah penduduk 42.565 jiwa.

Gedung pendidikan terdiri dari 34 SD, 6 SMP Negri dan satu swasta serta satu SMA Negeri dan satu swasta serta beberapa sekolah dibawah naungan Kemenag.

Untuk target Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) pada 2020 sebesar Rp 376.000.000 dan terealiasi sebesar Rp 378.532.832.