LANGKAT - Warga Kecamatann Bahorok Perdana mengikuti vaksinasi massal di Jambur Taras Jalan Berdikari, Kelurahan Pekan Bahorok, Kabupaten Langkat, Sabtu (26/6/2021). Program bersama Kapolres dengan Pemkab Langkat tersebut berkaitan dengan HUT ke 75 Bhayangkara pada 1 Juli mendatang.

"Secara serentak hari ini sejajaran Polsek dengan kecamatan/puskesmas se-Langkat untuk mendukung program pemerintah berkaitan dengan Covid 19," ungkap Kapolsek Bahorok, AKP Pamilu H Hutagaol saat ditemui di Jambur Taras.

Dia juga mengimbau agar kiranya masyarakat senantiasa mematuhi protokol kesehatan (prokes) yang bertujuan untuk mengantisipasi dan meminilisir penyebaran covid-19 di masa new normal.

Sementara itu, Kepala Puskesmas Bahorok, Cahaya Bangun menjelaskan, vaksinasi massal ini melibatkan Puskesmas Bahorok dan Bukit Lawang.

"Khusus Puskesmas Bahorok, kita memvaksin 102 warga terdiri dari pra lansia, lansia, pensiunan dan guru," ungkapnya.

Vaksinasi massal melibatkan 11 tenaga medis/vaksinator dan vaksinasi kedua akan diselenggarakan pada 26 Juli mendatang.

Cahaya megaku, pihaknya senantiasa mengimbau dan mengingatkan masyarakat untuk tidak khawatir atau takut ketika divaksin.

"Terutama orang tua yang telah lansia, karena diusia lansia kekebalan tubuh menurun serta jika divaksin mampu meningkatkan imun tubuh," bebernya.

Kepala Puskesmas Bukit Lawang, Esra Sembiring mengatakan, sebanyak 48 warga telah divaksin dengan melibatkan 10 tenaga medis/vaksinator melayani warga.

Di tempat yang sama, Ajuar (63) salah seorang warga Desa Sampe Raya gagal divaksin. Pasalnya tekanan darah/tensi mencapai 200.

"Saya tidak takut divaksin, namun tidak mengetahui penyebab tekanan darah naik dan tidak pernah mengukur/mengecek hal itu," ujarnya sembari tersenyum dan bergegas perlahan.