LABURA - Kapolsek Kualuh Hulu, AKP Asmon Bufitra memberikan materi kepada siswa baru di SMA Muhammadiah 9 Kualuh Hulu Jalan Gazali Sinaga No. 3 Aek Kanopan, Kecamatan Kualuh Hulu, Kabupaten Labura, Rabu (17/7/2019) sekira pukul 10.00. Dalam kesempatannya, Kapolsek mengajak para siswa-siswi untuk menjauhi kenakalan remaja, penyalahgunaan narkoba, sex bebas dan tawuran.

"Bersungguh-sungguhlah kalian untuk menuntut ilmu dan jadilah orang yang berguna bagi nusa dan bangsa," ujar Kapolsek memotivasi.

"Hindari narkoba, sebab ini sangat berbahaya bagi kesehatan dan risikonya bisa di penjara," timpalnya.

Pada kegiatan ini hadir pula Bhabinkamtibmas Aiptu Rahmadi, Kepala Sekolah SMA muhammadiah 9 H. Abdul Kamal Munthe, Wakasek Kesiswaan H. Junaidi, Wakasek Kurikulum Hj. Herlin Harahap, Guru-guru SMA Muhammadiah 9 Kualuh Hulu dan dihadiri 252 murid baru.