BELAWAN-Kapolres Belawan, AKBP Ikhwan Lubis mengharapkan situasi ketertiban dan keamanan masyarakat (Kamtibmas) tetap berjalan dengan kondusif.

Terlebih lagi, pascapemilu serentak yang dilaksanakan di Indonesia khususnya di wilayah hukum Polres Pelabuhan Belawan.

Hal tersebut diungkapkan AKBP Ikhwan Lubis SH MH ketika didaulat memberi sambutannya pada acara Deklarasi menjaga Pemilihan umum (Pemilu) 2019 bersama KPU Medan, KPU Deliserdang, Bawaslu Kota Medan, FKUB Kota Medan, TNI AL, ormas, tokoh agama, tokoh ulama, tokoh pemuda, masyarakat, MUI Kota Medan, para relawan Caleg dan Capres, dan berserta instansi terkait lainya di Aula Wira Setya Mapolres Pelabuhan Belawan Jalan Raya Pelabuhan, Bagan Deli, Sumatera Utara, Jumat (26/4/2019).

"Seperti kita ketahui bersama, kita baru saja melaksanakan pesta demokrasi. Alhamdulillah tahapan-tahapan pemilu seperti pengaman di 1974 TPS dan rekaputilasi penghitungan suara ditingkat Panitia Pemilihan Kecamatan ( PPK) berjalan dengan lancar, aman, jujur dan terkendali. Untuk itu, kita harapkan situasi kamtibmas tetap berjalan dengan kondusif hingga sampai selesai penghitungan suara dari KPU," ujar AKBP Ikhwan Lubis S HM seperti dihimpun Gosumut.

Selian itu, pada kesempatan tersebut, orang nomor satu di Mapolres Belawan ini juga mengajak awak media untuk bersama-sama mewujudkan kondusifitas kamtibmas.

"Mari bersama-sama rekan media untuk menciptkan situasi kondusifitas kamtibmas di wilayah Medan Utara dengan cara menghindari berita hoaks yang belum tentu jelas kebenaranya," ajak mantan Kasubdit Ditreskrimsus Polda Sumut ini.

Sementara itu, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Meda, Agusyah Damanik mengucapkan terimakasih kepada TNI-Polri yang telah andil mengamankan berlangsungnya Pemilu 17 April 2019.

"Ucapan terimakasih kepada Jajaran Polres Belawan dan TNI yang berada di Medan Utara atas jalannya pengamanan pesta demokrasi berjalan dengan aman dan damai. Dari itu, kita berharap sinergitas TNI-Polri dalam mengamankan Pemilu tetap dipertahankan hinga sampai selesai penghitungan suara," imbuhnya.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Medan, Payung Harahap mengatakan, acara deklarasi bersama ini merupakan bentuk semangat dan inisiasi. Sebab, pemilu tahun ini berjalan dengan aman dan damai.

"Deklarasi ini gelar sebagai bentuk semangat atas terselenggaranya pesta demokrasi yang kondusif, baik di Kota Medan maupun di Belawan. Oleh karenanya, kami pihak Bawaslu mengucapkan terimakasih pada TNI-Polri serta seluruh elemen masyarakat dalam mensukseskan pemilu yang aman dan damai," tandasnya.*