ASAHAN-Dinas Komunikasi dan Informasi Kabupaten Asahan menggelar sosialisasi internet sehat untuk kaum wanita. Hal ini sebagai upaya mengimbangi perkembangan teknologi informasi dan komunikasi.

“Perlunya Menjaga Situasi Tetap Kondusif Dalam Pemanfaatan Internet di Tahun Politik Menjelang Pemilu Serentak 2019”, Selasa (12/02/2019) di aula Hotel Antariksa Kisaran, Bupati Asahan, Drs.H. Taufan Gama Simatupang, dalam sambutannya yang dibacakan Kepala Dinas Kominfo Asahan, Rahmad Hidayat Siregar.

Kadis Kominfo mengatakan kegiatan ini diharapkan mampu menambah wawasan bagi ibu-ibu dalam memahami aturan dan tata karma dalam menggunakan internet atau bersosial media yang sehat dan aman.

“Kami berharap kepada para narasumber agar dapat membantu memberikan pemahaman dan penguasaan terhadap sisi negatifnya sehingga dapat terhindar dari hal tersebut. Saya berharap untuk dapat mengikuti kegiatan sosialisasi ini dengan sebaik-baiknya sehingga dapat memanfaatkan internet dengan sehat dan aman bagi diri dan keluarga” ujar Rahmad Hidayat Siregar.

Acara ini dihadiri 75 orang peserta yang berasal dari ibu-ibu PKK, DWP dan perwakilan dari 6 Kecamatan yang ada di Kabupaten Asahan.*