SIANTAR - Kepala Staf Daerah Militer (Kasdam) I/BB - Brigjen TNI Hasanuddin resmi mencanangkan bakti sosial TNI KKBPK kesehatan tingkat Provinsi Sumatera Utara tahun 2018 di Lapangan H.M Adam Malik, Kota Pematang Siantar, Kamis (15/10/2018). Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat komitmen dalam peningkatan pembangunan kualitas ketahanan keluarga melalui program Kampung KB.

Dalam sambutannya, Brigjen TNI Hasanuddin mengatakan bahwa permasalahan jumlah penduduk merupakan permasalahan serius yang harus menjadi perhatian bersama.

"Jumlah penduduk yang tidak terkendali dan tidak didukung dengan pengelolaan sumber daya yang baik tentu dapat menjadi permasalahan bagi bangsa Indonesia. Oleh karena itu seluruh jajaran TNI, mulai dari pimpinan tertinggi hingga para babinsa siap menjadi garda terdepan dalam mensukseskan Program Kependudukan, Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga," ujarnya dengan penuh semangat.

Sejak dahulu, kata dia, TNI selalu berkomitmen mendukung Program KKBPK ini. Sehingga kegiatan Bakti Sosial TNI KKBPK Kesehatan ini merupakan salah-satu agenda prioritas setiap tahunnya.

"Karena kita yakin jika program ini berjalan dengan bakk dapat berdampak terhadap peningkatan ketahanan keluarga," sambungnya.

Selanjutnya, Kepala Perwakilan BKKBN Sumut, Temazaro Zega dalam sambutannya mengingatkan kembali bahwa arah kebijakan Program KKBPK saat ini bukan hanya sebatas membatasi kelahiran tetapi lebih kepada peningkatan kualitas penduduk dan ketahanan keluarga.

"Apresiasi yang luar biasa kami sampaikan kepada TNI yang sangat berkomitmen dan memiliki peran yang besar dalam mensukseskan pelaksanaan Program KKBPK. TNI memiliki prajurit profesional yang menjangkau seluruh daerah, baik di wilayah tertinggal, terpencil dan terbatas. Sehingga kehadiran Babinsa sangat membantu dalam mensosialisasikan Program KKBPK," jelasnya.

Temazaro menjelaskan, sejak dicanangkan Presiden Jokowi pada bulan Januari 2016 yang lalu, Program Kampung KB menjadi ikon dan program utama BKKBN bersama lintas sektoral dalam mewujudkan keluarga yang berketahanan.

Kepala Perwakilan BKKBN Sumut juga mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kota Pematang Siantar yang bersedia menjadi tuan pelaksanaan kegiatan Bakti Sosial TNI KKBPK Kesehatan Tingkat Provinsi Sumatera Utara Tahun 2018.

Sementara itu, dalam sambutannya Walikota Pematang Siantar, Hefriansyah Noor mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada Kota Pematang Siantar dalam pelaksanaan kegiatan ini. Walikota mengatakan akan tetap memberikan perhatian serius terhadap program Keluarga Berencana (KB).

“Tujuan utama bagaimana meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM). Kelahiran dan peningkatan SDM harus berbanding lurus, demi terciptanya pembangunan serta menciptakan manusia yang lebih cerdas,” kata orang nomor satu di Pemerintahan Kota Pematangsiantar ini.

Kegiatan ini turut dihadiri Kepada Dinas PPKB Pemrov.Sumut, Walikota Tanjung Balai, Danrem 022/PT Kolonel Inf R Wahyu Sugiarto, Danrem 023/KS Kol Inf , Dandim seluruh jajaran Korem 023/KS, Dandim Jajaran Korem 022/PT, Danrem 022/PT, Dandim 0207/SIM, Kepala Dinas PPKB Kab/Kota se Sumut serta undangan lainnya.*