PALAS- Kwarcab Pramuka Kabupaten Padang Lawas (Palas) salurkan bantuan untuk korban bencana alam gempa bumi  Lombok Tengah NTB. Bantuan itu diserahkan melalui kwarcab pramuka lombok untuk bantuan warga lombok yang terkena  bencana alam.ditempat tempat penampungam disana.
 
Bantuan pakaian, bahan makanan dan obat – obatan dari Kwarcab Pramuka Palas ini, di serahkan oleh pengurus Kwarcab Pramuka Lombok Tengah kepada para korban bencana alam tersebut, di sekitar lokasi tempat penampungan para korban bencana alam itu, Jumat (31/8/2018).

“Dana bantuan partisipasi masyarakat Palas dan anggota Kwarcab yang kita kumpul beberapa waktu lalu, telah di salurkan kepihak Kwarcab Pramuka Lombok Tengah," kata Sekretaris Kwarcab Pramuka Palas Zainuddin Hasibuan .SPd.MM 
 
Bantuan kemanusiaan ini,lanjut Zainuddin, sebelumnya telah  mengirimkan dalam bentuk dana sebesar Rp 5 Juta melalui nomor rekening kepada pihak Kwarcab Pramuka Lombok Tengah,usai penggalangan dana bantuan lombok dilokasi Pasar Sibuhuan beberapa waktu lalu.
 
Zainuddin mengucapkan, terimakasih kepada pihak Kwartir Cabang Pramuka Lombok Tengah yang telah menyerahkan bantuan itu kepada korban bencana alam disana. "Semoga  segala bentuk bantuan yang di serahkan , dapat meringankan  beban  para korban bencana alam yang membutuhkan dukungan dari semua pihak,"katanya .

Atas nama Kwarcab Palas, tambah dia, dirinya mengucapkan terima kasih atas dukungan dan kepercayaan  masyarakat Palas. "Terimakasih kepada masyarakat  yang turut berpartisipasi menitipkan amanahnya kepada kami demi membantu saudara – saudara kita yang menjadi korban gempa bumi di Kabupaten Lombok Tengah NTB beberapa waktu lalu,"tutur Zainuddin.