MEDAN - Sekitar tiga jam lebih mendaftarkan diri sebagai bakal calon Gubenur dan wakil Gubernur Sumut periode 2018-2023, akhirnya pasangan JR Saragih-Ance yang didukung tiga partai politik meninggalkan kantor KPU Sumut di Jalan Perintis Kemerdekaan bersama massa pendukungnya, Kamis (9/1/2018) sore tadi. Hal ini dikarenakan berkas pendaftaran pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara ini mengalami kekurangan. Sehingga besok mereka kembali ke KPU Sumut untuk melakukan pendaftaran ulang.

Kepada awak media, JR Saragih menjelaskan, kalau mereka akan segera melengkapi seluruh berkas yang disyaratkan KPU Sumut untuk mendaftar. Mereka berencana langsung ke pengadilan untuk mengurus dokumen yang diperlukan.

"Hari ini langsung kami urus dan besok kami akan datang kembali dengan dokumen yang sudah lengkap. Yang belum lengkap itu dokumennya Pak Ance, kalau saya sudah lengkap. Begitu juga dokumen partai seluruhnya sudah lengkap," sebut JR Saragih sambil berjalan keluar gedung KPU Sumut.

Sebelumnya, kedatangan Paslon ini diiringi sejumlah kader partai pengusungnya. Bahkan untuk meramaikan dan membuat menarik Paslon yang diusung Partai Demokrat, PKPI dan PKB ini juga membawa pendukungnya dengan cara mengenakan berbagai pakaian adat yang ada di daerah Sumut ini.

Berdasarkan pantauan, Paslon dengan jargon Semangat Baru Sumut ini terlebih dahulu berkumpul di Taman Budaya Medan yang lokasinya tidak jauh dari Kantor KPU Sumut di Jalan Perintis Kemerdekaan, Medan Timur.

Kemudian ratusan massa pendukung dengan sambil meneriakan yel-yel JR Saragih-Ance menang inipun datang secara beriringan menuju ke kantor KPU Sumut yang kemudian diterima petugas KPU Sumut.