MEDAN - Balai Bahasa Sumatera Utara tengah mengusulkan kosakata atau bahasa daerah di Sumut untuk masuk dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI). "Kita bersama kalangan masyarakat seperti guru, dosen, mahasiswa dan lainnya telah membahas sekaligus mengumpulkan bahasa-bahasa daerah di Sumut untuk bisa dimasukkan ke dalam KBBI," ungkap Kepala Balai Bahasa Sumut T Syarfina, Selasa (3/10/2017).

Diutarakannya, dalam membakukan bahasa daerah Sumut harus melalui proses atau tahapan terlebih dahulu. Mudah-mudahan tahapan atau proses tersebut dapat terpenuhi.

"Semua kosakata yang ada di Sumut diusulkan. Tahun lalu, sekitar 940 kosakata yang sudah kita kirim. Kalau ditambah lagi tahun ini maka jumlahnya sekitar seribuan," sebut Syarfina.

Ia menambahkan, dengan masuknya bahasa daerah ke dalam bahasa Indonesia maka akan memperkaya kosakata. Sekaligus juga, melestarikan bahasa daerah itu sendiri.

"Bahasa Indonesia juga banyak menyerap bahasa asing. Jadi, tidak salah jika bahasa daerah juga diserap," imbuhnya.