Padangsidimpuan-Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Amanat Nasional (PAN) merekomendasikan Rusydi Nasution – Indar Sakti Tanjung sebagai calon Walikota dan Wakil Walikota Padangsidimpuan pada Pilkada serentak 2018.

Hal itu disampaikan Ketua DPD PAN Padangsidimpuan, Erwin Nasution dalam konferensi pers didampingi Sekretaris Iswandy Arisandy, Ketua Tim Penjaringan Doly Harahapdi di Kantor DPD PAN, Jalan Teuku Umar, Kota Padangsidimpuan.

Hadir dalam acara itu Ketua DPC PBB Kota Padangsidimpuan, Abdul Wahid dan Indar Sakti Tanjung.

Ia mengatakan rekomendasi, tersebut ditandatangani Ketua Tim Pilkada Pusat DPP PAN Yandri Susanto tertanggal 25 September 2017.

Menurutnya, sesuai dengan hasil verifikasi validasi dan akurasi data, pasangan Rusydi Nasution-Indar Sakti Tanjung telah memenuhi syarat dan dinilai sebagai pasangan yang paling layak diusung.

Mengingat PAN hanya memiliki 3 kursi di DPRD Padangsidimpuan atau masih dibutuhkan 3 kursi lagi untuk dapat mengusung satu pasang calon, maka DPP PAN meminta kepada pasangan Rusydi Nasution-Indar Sakti Tanjung untuk mendapatkan tambahan kursi dengan menjalin koalisi dengan partai lain.

Abdul Wahid mengakui bahwa PBB kemungkinanya juga akan mengusung pasangan ini.

“Kita memiliki 2 kursi di DPRD Kota Padangsidimpuan, dan DPP Partai Bulan Bintang (PBB) akan mengusung kadernya Indar Sakti Tanjung sebagai calon wakil walikota. Kita tinggal menjemput rekomendasi DPP, kemungkianan selasa depan,” ujarnya.