PERCUT - Si jago merah 'mengamuk' di Jalan Sudirman, Desa Cinta Rakyat, Simpang Warno, Kecamatan Percut Sei Tuan. Alhasil, rumah empat pintu milik warga ludes terbakar, Minggu (6/8/2017) sekira pukul 12.00. Informasi yang diterima GoSumut, kejadian itu bermula saat Bu Zainap (30), seorang penjual bensin eceran sedang mengisi bensin ke botol bekas air mineral. Usai mengisi bensin, Zainap pun masuk ke dalam rumahnya.

Tak beberapa lama, salah satu warga Andi (38) yang juga sebagai korban kebakaran melihat api sudah marak dari tempat Zainap mengisi bensin dan membuka warung kelontong. Spontan, Andi berteriak dan bersama warga lainnya membantu memadamkan api tersebut. Namun nahas, api pun membesar dan menyambar rumah warga yang berada di kiri dan kanan bangunan tersebut.

"Saya lihat api sudah membesar, karena terlalu besar, api pun menyambar rumah warga lainnya termasuk rumah saya," aku Andi dihadapan petugas kepolisian.

Selanjutnya, usai menerima laporan warga, tiga unit mobil pemadam kebakaran bersama petugas Polsek Percut Sei Tuan turun ke lokasi. Beberapa jam kemudian api dapat dipadamkan.

Dari peristiwa tersebut tidak menimbulkan korban jiwa, namun Zainap mengalami luka bakar dan dilarikan ke Rumah Sakit Pakam, Deli Serdang.

Kapolsek Percut Sei Tuan Kompol Pardamean Hutahean didampingi Kanit Reskrim IPTU Philip membenarkan kejadian tersebut.

"Lokasi sudah digaris polisi, kejadian ini masih dalam lidik dan para saksi sedang dimintai keterangan," ucapnya.