MEDAN - Guna menciptakan rasa aman dan nyaman dalam pelaksanaan sembahyang leluhur etnis Tionghoa (Cheng Beng), Kepolisian Sektor Delitua menggelar pengamanan ritual keagamaan tersebut. Dalam kegiatan yang dipusatkan di Perkuburan Cina Jalan Stasiun, Kelurahan Kedai Durian, Medan Johor, personel yang dipimpin Wakapolsek Delitua AKP P Harahap langsung melakukan pengaturan lalulintas di tengah lebatnya hujan.

"Di tengah lebatnya hujan, jumlah penziarah membludak. Sempat terjadi kemacetan, namum dapat diatasi oleh personel yang melakukan pengamanan," kata Kepala Kepolisian Sektor Delitua, Kompol Wira Prayatna ketika dikonfirmasi GoSumut, Minggu (2/4/2017) malam.

Wira menjelaskan, dalam ritual kali ini, sedikitnya 350 unit kendaraan milik penziarah memadati lokasi.

"Diperkirakan sedikitnya 800 orang penziarah yang berada di lokasi tersebut," jelas mantan Wakasat Res Narkoba Polrestabes Medan ini. 

Orang nomor satu di Mapolsek Delitua ini menambahkan, hingga akhir pelaksanaan, kegiatan Cheng Beng berlangsung aman dan kondusif.

"Semuanya berjalan lancar, dan situasi aman terkendali," tambahnya. 

Sebelumnya, petugas Kepolisian Sektor Delitua mengamankan 2 penjual tiket palsu saat melakukan pengamanan pelaksanaan ibadah Cheng Beng di perkuburan China, Jalan Stasiun Kelurahan Durian, Kecamatan Medan Johor, Selasa (28/3/2017).

Keduanya diketahui bernama Ardin Tobing (40) penduduk Jalan Sari Ujung, Kelurahan Kedai Durian, Medan Johor, dan rekannya, Dian (45) warga Jalan Stasiun Gang Rela, Desa Suka Makmur, Delitua.