MEUREUDU - Sejumlah masyarakat Tionghoa kelahiran Aceh yang menetap di Jakarta, menyalurkan bantuan kepada pengungsi yang masih bertahan di bawah tenda. Bantuan berupa selimut, handuk dan lauk pauk lainnya disalurkan, Selasa, (13/12/2016). 

“Aceh merupakan tanah kelahiran kami, sebagai tanah kelahiran tentunya tidak bisa dipisahkan dengan sejarah kehidupan kami. Sampai saat ini kami masih menjalin komunikasi yang harmonis dengan sahabat-sahabat yang ada di Aceh, yang berketurunan Aceh,” ujar Ketua Persatuan Masyarakat Tionghoa Jakarta, Lioe Nam Khoong.  

Masyarakat Tionghoa asal Aceh, katanya, ikut merasakan apa yang dirasakan oleh masyrakat Pidie Jaya, Pidie dan Bireuen “Kami berharap ke depan mereka dapat menemukan kehidupan yang lebih, dan terus bersemangat meskipun sedang dalam kondisi yang tidak normal,” pungkasnya.