TEMBILAHAN- Untuk melihat sejauh mana kepedulian perusahaan yang ada di Indragiri Hilir (Inhil), Riau ini terhadap lingkungan, Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), Inhil turun langsung melihat ke lapangan. Satu persatu perusahaan yang berdiri di tanah Inhil ini disambangi para anggota Komisi III DPRD Inhil tersebut untuk melihat, apakah benar cara pengelolaan limbah dari setiap perusahaan.

Dipimpin Ketua Komisi, Iwan Taruna, para anggota Komisi III seperti Wakil Ketua, Edi Haryanto Sindrang, Sekretaris, Asnawi, Anggota, Okta Hasanatan, Sumardi, M Sabit Bahar, Zulbahri, M Amin, Mansun dan M Kausar terus berupaya tidak tercemarnya lingkungan karena limbah yang dihasilkan perusahaan.

Perusahaan-perusahaan yang telah dikunjungi rombongan Komisi III itu adalah PT Argo Sarimas Indonesia, PT Bumi Palma, PT BRS dan PT Pulau Sambu.

Saat berada di Perusahaan-perusahaan itu, mereka melihat perangkat peralatan teknik beserta perlengkapannya yang memproses atau mengolah cairan sisa proses produksi pabrik, sehingga cairan tersebut layak dibuang ke lingkungan, atau yang biasa disebut Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL).

''Yang pasti, setiap kunjungan itu, kita melihat pengelolaan limbah. Karena kita ingin memastikan apakah sudah benar apa yang dilakukan perusahaan,'' jelas Ketua Komisi III, Iwan Taruna kepada GoRiau.com.

Dari hasil pengecekan langsung ke perusahaan-perusahaan itu, dikatakan Iwan, semua masih mengikuti prosedur yang ada.

''Sejauh ini masih diambang baku mutu seperti laporan yang disampaikan Badan Lingkungan Hidup (BLH),'' tukas Iwan Taruna.***

https://www.goriau.com/assets/imgbank/02122015/2jpg-3480.jpg

Ketua Komisi III, Iwan Taruna dan Wakil Ketua, Edi Hariyanto Sindrang saat berada di PT ASI.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/02122015/3jpg-3479.jpg

Saat melihat Sampling Point IPAL PT ISK.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/02122015/4jpg-3478.jpg

Foto bersama Komisi III di lokasi pengelolaan limbah PT Bumi Palma.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/02122015/5jpg-3477.jpg

Mendengarkan penjelasan dari petugas di PT Bumi Palma.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/02122015/6jpg-3476.jpg

Berkeliling melihat pengelolaan IPAL di PT Bumi Palma.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/02122015/7jpg-3475.jpg

Saat berada di PT Pulau Sambu.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/02122015/8jpg-3485.jpg

Anggota Komisi III berkeliling di tempat pengelolaan limbah PT Pulau Sambu.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/02122015/9jpg-3484.jpg

Melihat tempat penampungan limbah PT Pulau Sambu.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/02122015/10jpg-3483.jpg

Anggota Komisi III, Okta Hasanatan melihat proses pengelolaan limbah di PT BRS.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/02122015/11jpg-3482.jpg

M Sabit Bahar dan Iwan Taruna saat melihat IPAL milik PT BRS.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/02122015/12jpg-3481.jpg

Mendengarkan pemaparan dari petugas di PT BRS.

Foto-foto: Humas Pemkab Inhil