SAMOSIR - Sebanyak 5 unit gedung Sekolah Dasar Negeri (SDN) 8 Ronggur Nihuta, Kecamatan Ronggur Nihuta, Kabupaten Samosir, terbakar, kejadian, Jumat (5/4/2024) sekira pukul 18.30 WIB. Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 20.00 WIB atas bantuan masyarakat dan petugas pemadam kebakaran Pemerintah Kabupaten Samosir dengan menurunkan 1 unit mobil pemadam.
 
"Api berhasil padam sekitar jam 8 malam berkat bantuan masyarakat yang menurunkan dua unit mobil dengan membawa mesin pompa dan 1 unit mobil petugas pemadam kebakaran milik Pemerintah Kabupaten Samosir," terang Camat Ronggur Nihuta, Bresman Simbolon dihubungi Gosumut.com lewat panggilan WhatsApp, Sabtu (6/4/2024).
 
Camat menyampaikan, 5 unit gedung SDN 8 Ronggur Nihuta yang terbakar, 3 unit diantaranya gedung belajar untuk kelas 4, 5, 6 dan 2 unit lagi gedung untuk rumah dinas guru.
 
"Beruntungnya, semua mobiler sekolah berhasil diamankan dari amukan api, seperti meja, kursi dan lainnya, karena api hanya melahap bagian atap bangunan saja. Dan hari ini, aktivitas sekolah tetap berjalan seperti biasanya ", tutur Bresman Simbolon yang saat ini sedang berada di lokasi.
 
Saat ini kata Bresman, dari Dinas Pendidikan Kabupaten Samosir, diwakili Kepala Bidang Pendidikan Dasar, Eliamsa Sidabalok bersama Kepala Sekolah SDN 8 Ronggur Nihuta beserta jajaran dewan guru, dan komite sekolah sedang mengadakan diskusi upaya perbaikan kembali gedung SDN 8 Ronggur Nihuta yang sudah terbakar.
 
"Untuk sementara ini agar proses belajar mengajar secara khusus untuk anak kelas 4, 5 dan 6 tidak terganggu, dilakukan penggabungan kelas. Proses belajar mengajar akan terus berlanjut seperti biasa," kata Bresman.
 
Sementara untuk kerugian sendiri akibat amukan api yang menghanguskan 5 unit gedung SDN 8 Ronggur Nihuta, belum dapat dipastikan besarannya, namun ditaksir mencapai kurang lebih Rp 1 miliar.
 
"Sumber api berasal dari salah satu rumah dinas guru akibat korsleting," tutup Bresman Simbolon.