PALAS - Sat Reskrim Polres Padanglawas (Palas) berhasil menangkap 1 orang pelaku perampokan berinsial IS (37) warga Desa Balam Kecamatan Balam Jaya, Kabupate Rokan Hilir, Provinsi Riau.

Dua pelaku lainnya, masih dalam pengejaran petugas gabungan Satreskrim Polres Palas dan Polsek Sosa.

IS cs melakukan perampokan pencurian dengan kekerasan, Senin (18/3/2024) sekira pukul 14.00 WIB didalam kios milik korban Lestari Boru Simbolon, di Desa Hutaraja Lama, Kecamatan Sosa, Kabupaten Palas.

Kapolres Padanglawas, AKBP Diari Astetika, S.I.K melalui Kasat Reskrim Hitler Hutagalung,SH,MH didampingi Kapolsek Sosa, Iptu Muliadi,SH mengatakan, dari 3 pelaku perampokan, satu diantaranya telah berhasil ditangkap.

Usai kejadian perampokan yang dilaporkan warga, tim Opsnal Satreskrim Polres Palas bersama personel Polsek Sosa melakukan pengejaran terhadap pelaku yang mengunakan mobil pribadi BM 9275 XX, menuju arah Tambusai.

"Tepatnya di Desa Aek Tinga, Kecamatan Sosa,tim Opsnal Polres Palas bersama Polsek Sosa, melihat mobil Sigra berplat BM 9275 XX dikemudian pelaku IS melintas, dengan sigap dihentikan oleh petugas," terang Kasat Reskrim, Kamis (21/3/2024).

Saat dilakukan penggeledahan didalam Mobil Sigra BM 9275 XX yang dikemudikan pelaku IS, petugas menemukan berupa uang,rokok, STNK dan satu gulung lakban warna coklat.

Dihadapan petugas, lanjut Kasat Reskrim, IS mengakui perbuatannya telah melakukan perampokan dengan kekerasan di salah satu kios bersama dengan rekannya.

Barang Bukti (BB) yang berhasil diamankan berupa uang tunai sejumlah Rp. 574.000,12 bungkus rokok merek Sampoerna, Gudang Garam, On Bold dan Commodore.

Selain itu, satu lembar STNK Asli atas nama Yudistira dengan Nomor 0309148 berplat Nopol BM 1426 WA, satu unit mobil Daihatsu warna hitam Nopol BM 9275 XX, dan satu buah ikat pinggang milik pelaku yang ditemukan di kios korban.

"Akibat perampokan tersebut,Lestari Boru Simbolon mengalami kerugian Rp 6 juta," kata Hitler Hutagalung.

Ia juga mengimbau, warga masyarakat Kabupaten Palas untuk meningkatkan kewaspadaan dengan mengaktifkan sistem keamanan lingkungan (Siskamling) untuk mengantisipasi gangguan Kamtibmas.