TOBA - Perhelatan internasional lomba perahu tercepat di dunia (F1H20) yang ke 2, tinggal menghitung hari. Even ini akan digelar di Danau Toba Balige, sesuai agenda akan berlangsung selama tiga hari, Jumat - Minggu (1-3/3/2024).

Para peserta, sudah registrasi mulai 29 Februari 2024. Sehingga untuk mensukseskan perhelatan ini, Forkopimda Kabupaten Toba melakukan berbagai pembenahan pada setiap sudut Kota Balige khususnya di Veniue F1H20 Lapangan Sisingamanagaraja XII Muliaraja Balige.

Guna memastikan kesiapan lokasi dan berbagai sarana prasana pendukung di Veniu F1H20 Balige, Pj Gubernur Sumut Dr Hassanudin, S.I.P,M.M bersama Kapolda Sumut Irjen Pol.Agung Setya I. E.S.H,S.I.K,M.Si beserta rombongan hadir berkunjung ke wilayah Kabupaten Toba Provinsi Sumatera Utara, Jumat (23/02/2024).

Kehadiran rombongan ini, disambut Kapolres Toba AKBP Wahyu Indrajaya,S.H,S.I.K bersama Forkopimda Toba, serta Wakil Bupati Toba Tonni M Simanjuntak.

Kapolres Toba melalui Kasi Humas AKP Bungaran Samosir mengatakan kunjungan Pj Gubernur Sumut berserta rombongan untuk meninjau dan pengecekan kesiapan lokasi penyelenggaraan F1H2O yang akan dilaksanakan di Venue Bontean Lapangan Sisingamangaraja XII Balige.

Sesuai pesan Kapolres sebut Bungaran, agar menjadikan ajang ini sebagai milik bersama.

"Jadikan ajang F1Power Boat ini milik kita, bukan milik polisi, milik TNI, milik pemerintah, tetapi ini milik bersama kita semua".

"Dalam perhelatan event besar ini, sebagaimana sebelumnya di tahun 2023 telah sukses digelar, kembali untuk tahun 2024 harus kita sukseskan serta harus bertambah berkesan bagi semua pengunjung dan jangan kapok para pengunjung untuk kembali datang menikmati ariwisata di daerah kita," pungkasnya.

Usai melaksanakan peninjauan, Pj Gubernur dan Kapolda Sumut beserta rombongan menuju Kabupaten Samosir menggunakan 1 Kapal Patroli TNI dan didampingi 2 Kapal Patroli Polairud Polda Sumut serta 1 Kapal Pemkab Samosir.