PALAS - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Padanglawas(Palas) menggelar pelatihan ke perwakilan saksi partai politik(Parpol) peserta Pemilu 2024, Jumat(9/2/2024) di Aula Hotel Al Marwah Sibuhuan. Kegiatan pelatihan di ikuti 30 saksi Parpol untuk ikut mengawasi kecurangan saat pemungutan suara pemilu 2024.Menghadirkan narasumber dari KPU Palas, Divisi Teknis Penyelenggara, Rahmat Habinsaran Daulay.

"Pihak Bawaslu memberikan fasilitas pelatihan kepada saksi parpol yang bertugas di TPS untuk menyaksikan pemungutan dan perhitungan suara pemilu,"kata Ketua Bawaslu Palas,Alex Sabar Nasution didampingi Komisioner Bawaslu, Hj Ningtiasih dan Berlin Toga Langit Harahap.

Dikatakan, dengan pelatihan ini,memberikan pemahaman kepada para saksi parpol sehingga tidak ada lagi penafsiran adanya perbedaan pendapat dan kendala di TPS di saat berlangsungnya pemungutan suara.

Alex Sabar berharap, para peserta dapat mengikuti pelatihan secara serius dan dapat memahami materi yang disampaikan narasumber sehingga saksi perwakilan parpol dapat mentransformasikan ilmu yang diperoleh selama pelatihan ke saksi ditingkat desa dan kelurahan.

Melalui pelatihan ini,lanjutnya berharap, tidak ada kendala gangguan yang terjadi di lapangan pada saat pemilu nanatinya sehingga telah dapat dimeminimalisir.

"Pelatihan ini sangat penting untuk menyamakan persepsi antara rekan-rekan dari Bawaslu dengan para saksi parpol di TPS nanti,"ujarnya.

Selain itu, ia menambahkan, untuk menghasilkan pemilu yang Jurdil, berintegritas dan berkualitas perlu ada kesamaan untuk ikut serta mengawasi jalan pemungutan dan perhitungan suara pemilu.

"Mari kita sama-sama mengawasi jalannya pemungutan suara sampai penghitungan hasil suara hingga berita acara pelaksanaan penyelenggara Pemilu yang dilaksanakan oleh KPPS,"ajak Alex ke perwakilan saksi parpol yang mengikuti pelatihan.