MEDAN - Ribuan warga memperingati Isra Mikraj Nabi Besar Muhammad SAW 1445 Hijriah di Masjid Raya Al Mashun, Kamis (8/2/2024). Hadir dalam kesempatan ini, Wali Kota Medan Bobby Nasution dan Ketua TP PKK Kahiyang Ayu Bobby Nasution. 
 
Dalam suasana kebersamaan, jamaah mengikuti seluruh rangkaian peringatan hari besar keagamaan yang dihelat Pemko Medan melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan itu.
 
Kegiatan ini menghadirkan penceramah ustaz Jufri CHSI S.Ag., M.Pd. 
 
 
 
Bobby menyebutkan kegiatan ini memperat jalinan silaturahmi antara Pemko Medan dengan masyarakat. 
 
Ia juga mengajak masyarakat mengikuti ceramah Isra Mikraj dan mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari. 
 
Dalam ceramahnya, ustaz Jufri CHSI S.Ag., M.Pd. mengingatkan umat muslim menunaikan kewajiban salat lima waktu sehari semalam. 
 
Ia menyebutkan, orang baik salatnya akan baik pula kehidupannya. 
 
Jufri juga mengajak umat muslim tetap menjaga perdamaian walaupun berbeda pilihan dalam Pemilu 2024 ini. 
 
Pesan ini senada dengan sambutan Wakil Wali Kota Medan H Aulia Rachman sebelumnya. 
 
“Momentum Isra Mikraj ini dirayakan sekaligus menyambut bulan Ramadan dan pesta demokrasi. Untuk itu, saya bersama Pak Wali mengajak kita semua untuk saling memperbaiki diri, memperbaiki ibadah dan menjaga lisan, tidak saling menghina karena perbedaan pilihan dalam Pemilu," ujarnya.
 
Kegiatan ini juga dihadiri unsur Forkopimda, Sekda Wiriya Alrahman, Ketua DWP Medan Ismiralda Wiriya Alrahman.