PALAS - Plt Bupati Padanglawas (Palas) drg.H.Ahmad Zarnawi Pasaribu bertindak sebagai inspektur upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke 95. Kegiatan pelaksanaan upacara berlangsung di lapangan kantor Bupati Palas, Senin (30/10/2023) diikuti seluruh organisasi pemuda dan ASN Pemkab Palas.
 
Plt. Bupati Padang Lawas drg H. Ahmad Zarnawi Pasaribu menyampaikan, melalui memperingati hari sumpah pemuda ke-95 tahun 2023. Kita ketahui bersama bahwa setiap tanggal 28 oktober kita selalu merayakan Peringatan Hari Sumpah Pemuda (HSP).
 
Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-95 tahun 2023 mengusung tema "Bersama Majukan Indonesia" dengan logo HSP ke-95 yang bermakna membentuk stilasi barisan manusia yang menyimbolkan kolaborasi dan warna warni menunjukkan keanekaragaman suku, bahasa, dan budaya. Heterogenitas tersebut sebagai sumber kekuatan dalam memajukan indonesia.
 
Momentum ini, katanya, mengingatkan kita terhadap sejarah gotong royong seluruh elemen pemuda yang berhasil menebar semangat jiwa patriotisme sekaligus menyatukan visi kebangsaan dalam sumpah pemuda 1928 yang melahirkan sebuah komitmen kebangsaan yaitu bertumpah darah satu tanah air indonesia, berbangsa satu bangsa indonesia, dan menjunjung bahasa persatuan bahasa indonesia.
 
Oleh karena itu, ia berharap, setiap pemuda perlu mempunyai visi, misi dan peran strategis untuk 30 tahun mendatang agar pembangunan dapat berlari lebih cepat. Strategi paling ampuh adalah dengan tolong-menolong lintas generasi dan gotong royong lintas sektor. 
 
Diharapkan, kerja kolaboratif ini sesuai dengan amanah undang-undang no. 40 tahun 2009 tentang kepemudaan dan juga sesuai dengan perpres no. 43 tahun 2022 tentang koordinasi lintas sektor penyelenggaraan pelayanan kepemudaan agar sektor implementasi tersebut koordinasi efektif lintas menuju pencapaian Indeks Pembangunan Pemuda (IPP), tambahnya lagi.
 
Plt Bupati mengajak, semua elemen pemuda dan masyarakat menjadikan momen hari sumpah pemuda ini, untuk mencanangkan kebulatan tekad semua stakeholder baik kementerian dan lembaga, pemerintah provinsi, pemerintah kabupaten kota, organisasi kepemudaan, komunitas serta elemen - elemen lain.
 
"Marilah kita jadikan momentum peringatan hari sumpah pemuda ke-95 ini sebagai momentum membangkitkan semangat kolaborasi dalam memajukan negeri semoga tuhan yang maha esa senantiasa memberikan kekuatan kepada kita," tutup drg. H.Ahmad Zarnawi Pasaribu.
 
Turut hadir mengikuti upacara, Kapolres Padang Lawas AKBP Diari Estetika, Kajari Padang Lawas Teuku Herizal, MM, M.Si, Ketua PA Sibuhuan Bainar Ritonga, Wakil DPRD II Sahrun Hasibuan.
 
Sekda Arpan Nasution, S.Sos, Perwakilan Kemenag Kab. Padang Lawas,Para pejabat Teras Pemkab Padang Lawas, Pimpinan Instansi Vertikal,Tokoh Pemekaran, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Kepemudaan, Mahasiswa, Insan Pers.