TOBA - Untuk penyelesaian renovasi Gereja GKPI Desa Aek Bolon Kecamatan Balige, Kapolres Toba AKBP Taufiq Hidayat Thayeb,S.H,S.I.K kembali mengirimkan bantuan 100 sak semen, Senin (21/8/2023). Kapolres Toba, melalui 
Kasat Intelkam, AKP Basri Lubis,S.H,M.H saat mengantar bantuan tersebut mengatakan, 100 sak semen yang diberikan ini untuk kebutuhan percepatan penyelesaian pengecoran pondasi dan reng slop bangunan fisik gereja.
 
"Kapolres Toba dalam harapannya, untuk pembangunan gereja GKPI Aek Bolon di 5 hari kedepan pada pemasangan batu Bata dinding tembok gereja sudah bisa mulai dikerjakan sehingga proses pembangunan bisa terselesaikan secepatnya," sebutnya. 
 
Renovasi gereja Desa Aek Bolon Balige dilakukan, mengingat kondisi fisik bangunan yang sebelumnya terbuat dari material kayu sudah tua dan lapuk. 
 
Terpisah Kasat Narkoba Polres Toba, AKP Yugun Sibagariang,S.H menyebutkan, sebelumnya Kapolres Toba telah mengirimkan bantuan berbagai jenis bahan material bangunan di antaranya besi beton 100 batang, batubata 13.000, batu padas untuk pondasi bangunan.
 
"Bapak Kapolres Toba sangat berharap sekali warga jemaat GKPI Aekbolon di perayaan Natal pada Desember Tahun 2023 nanti akan menjalankan peribadahan dengan nyaman dan penuh hikmat di gedung gereja yang baru," katanya.
 
Guru Jemaat (Guru Huria) GKPI Aekbolon St.Tumbur Tumanggor mewakili pengurus gereja menyampaikan terima kasih yang mendalam kepada Kapolres Toba serta seluruh jajarannya. 
 
Guru Jemaat (Guru Huria) Gereja GKPI Aek Bolon Balige St.Tumbur Tumanggor didampingi Ketua Pembangunan Jonter Tampubolon dan Bendahara Serli Siahaan, Penasehat panitia pembangunan Maringan Simanjuntak mengatakan, pembangunan gereja ini merupakan perhatian khusus Kapolres Toba yang bekerjasama dengan sesama unsur pimpinan Forkopimda Kabupaten Toba. 
 
"Secara khusus untuk tenaga tukang bangunan Gereja didukung oleh saudara-saudara dari Rutan Balige".
 
Saat ini untuk posisi progres pelaksanaan pembangunan fisik Gereja Aek Bolon Balige telah mencapai posisi 20 persen. terangnya.