TOBA - Bupati Toba, Poltak Sitorus mengingatkan agar Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat menerapkan filosofi Batak Naraja. Hal tersebut diungkapkannya saat memimpin apel gabungan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Toba Senin (7/8/2023).
 
 "Saat rapat dengan pihak Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia (KemenPAN-RB) salah satu pembahasan mengenai sumber daya manusia (SDM) dengan nilai-nilai dasar ASN berakhlak," kata Poltak Sitorus dihadapan ratusan ASN/PNS.
 
Ia menyebutkan ASN berakhlak yang dimaksud, dengan berorientasi pelayanan, akuntabel, kompeten, harmonis, loyal, adaptif dan kolaboratif.
 
Kabupaten Toba lanjutnya, untuk pelayanan kepada masyarakat memiliki kearifan lokal yakni pelayanan Batak Naraja (Marugamo/peduli, Maradat/sopan santun, Maruhum/ taat aturan, Marparbinotoan/menggunakan ilmu pengetahuan).
 
Pemkab Toba akan membuat mall pelayanan publik secara virtual atau elektronik Mall Pelayanan Publik (eMPP), tambahnya.
 
Dijelaskan Poltak, salah satu kemudahan eMPP ini adalah, warga pemohon hanya sekali mengisi formulir dan tidak berulang-ulang dengan satu akun saja.
 
Ini untuk mempermudah warga dalam pengurusan berbagai jenis perizinan baik untuk kependudukan dan catatan sipil, dan lainnya, melalui eMPP warga pemohon bisa mengakses layanan kapan dan dimana saja.
 
Ditambahkan Poltak Sitorus, seluruh ASN harus meningkatkan kwalitas dan kuantitas melalui pembinaan dan peningkatan kompetensi ASN melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM).
 
Ia menekankan jika ada pelayanan yang kurang, maka harus diperbaiki ke arah yang lebih baik secara terus menerus.