TAPSEL - Dinas Pendidikan Tapanuli Selatan (Tapsel) digandeng Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) ke-117 Kodim 0212/TS untuk menggelar kegiatan penyuluhan dan sosialisasi pentingnya pendidikan bagi anak yang masih di usia pendidikan. Kegiatan penyuluhan dan sosialisasi pentingnya pendidikan ini tentunya digelar di lokasi TMMD ke-117 Kodim 0212/TS yakni di Kelurahan Sitinjak, Kecamatan Angkola Barat, Kabupaten Tapsel.
 
Tepatnya di SMA Negeri 1 Angkola Barat, pembicara narasumber dari Dinas Pendidikan Tapsel Budiarto Tanjung memaparkan betapa sangat pentingnya pendidikan, sekalipun tinggal di Desa bahkan dipelosok sekalipun.
 
"Pendidikan sangat penting, karena pendidikan dapat memberi anak/siswa maupun seseorang sebuah keterampilan dan hal yang dibutuhkan untuk bisa berhasil dalam hidup," sebut Budiarto Tanjung.
 
Inilah sebabnya, dikatakan Budiarto Tanjung, mengapa pendidikan memainkan peran besar tidak hanya bagi anak, siswa tetapi juga orang dewasa.
 
Sementara, anggota Satgas TMMD ke-117 Kodim 0212/TS Serda AP. Siregar yang mendampingi Dinas Pendidikan Tapsel, mengtakan pendidikan merupakan salah satu upaya kita untuk menanggulangi kebodohan dan kemiskinan yang terjadi di Negara kita. 
 
"Yang mana kita ketahui bersama, bawasannya dengan seseorang mengenyam bangku sekolah maka, orang tersebut telah mengetahui berbagai hal yang ada di dunia ini," pungkas Serda AP. Siregar.
 
Kami berharap, lanjut dikatanya, dengan adanya penyuluhan ini, bisa menambah pengetahuan siswa siswi, agar bisa mengembangkan kreativitas mereka.
 
Kegiatan penyuluhan dan sosialisasi pendidikan tersebut turut dihadiri para guru SMA Negeri 1 Angkola Barat, dan puluhan anak anak sekolah beserta orangtua dari Kelurahan Sitinjak dan sekitarnya.***