PALAS - MAN 1 Padanglawas Plus Keterampilan dan Riset melaksanakan seleksi akademik Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) 2023-2024. Kepala MAN1 Palas Plus Keterampilan dan Riset, Hj Mahnidar Azwarni Nasution,S.Ag, Sabtu (27/5/2023) mengatakan, sesuai hasil rapat panitia PPDB,untuk pelaksanaan test baca tulis Alquran dan wawancara dilaksanakan 22-26 Mei 2023 bagi lulusan MTs Swasta dan Negeri, di Aula Madrasah tersebut.
 
Selanjutnya,test akademik 27 Mei 2023 bagi lulusan MTs dan MTs Negeri dan khusus bagi siswa lulus SMP untuk pelaksanaan test baca tulis Al Quran, wawancara dan test akademik dilaksanakan, Senin (29/5/2023).
 
Setiap peserta didik yang mengikuti seleksi akademik untuk dapat diterima sebagai siswa di MAN 1 Palas Plus Keterampilan fan Riset harus mengikuti peraturan dan ketentuan yang telah ditetaokan oleh  panitia PPDB.
 
"Peserta yang mengikuti test seleksi PPDB harus memakai seragam sekolah asal dan memakai sepatu," terangnya.
 
Ia juga mengingatkan, setiap peserta didik yang mengikuti seluruh tahapan test seleksi harus membawa kartu pendaftaran dan alat tulis. 
 
"Test akademik yang dilaksanakan bagi peserta didik secara serentak mengunakan fasilitas handphone android ditambah data internet," tambah Hj Mahnidar.
 
Ia juga menekankan, bagi peserta didik yang mengikuti seleksi PPDB di MAN 1 Palas Plus Keterampilan dan Riset harus mematuhui tata tertib dan disiplin aturan yang telah ditetapkan oleh panitia PPDB.
 
"Bagi peserta didik yang melanggar ketentuan tata terib dan disiplin dalam pelaksanaan test akademik, akan langsung di keluarkan dari ruangan kegiatan test akademik," tegasnya.