MADINA - Dinas Perdagangan Mandailing Natal (Madina) mengecek ke tempat distributor Minyakita setelah mendapatkan informasi mulai adanya kelangkaan minyak goreng Minyakita di pasaran. Dalam peninjauan itu dilakukan oleh Kepala Dinas Perdagangan Madina Parlin Lubis yang juga bekerja sama dengan pihak kepolisian dari Polres Madina.
 
Selain mengunjungi ke sejumlah tempat distributor Minyakita, pihaknya juga menelaah ketempat agen.
 
Sebelumnya, adanya kelangakan Minyakita tersebut dirasakan oleh pedagang selama dua pekan trakhir ini. Selain barangnya terbilang murah Minyakita ini juga berkualitas bagus.
 
Minyak goreng Minyakita ini adalah merupakan program pemerintah yang disubsidikan dan menjawab sebagai salah satu keluhan masyarakat terkait harga mahal yang terjadi beberaa bulan lalu.
 
Kepala Dinas Perdagan Madina Parlin Lubis menyebut setelah usai mengecek ketempat distributor untuk melihat ketersedian barang bahwa memang Minyakita ternyata kosong.
 
"Setelah kita lihat bersama bahwa memang barang ini (Minyakita) tidak sampai ke Kabupaten Mandailing Natal. Artinya dari beberapa keterangan tadi dari pihak distributor maupun para agen tidak ada melakukan penumpukan barang dan mereka sebenarnya mau membeli barang ini jika memang ada ditingkat prosuden maksudnya," ujar Parlin, Jumat (3/2/2023).
 
Sementara pihak distributor Bakti Panggabean mengaku bahwa sudah ada selama dua hingga tiga minggu trahkir ini sudah tidak lancar lagi mendapat Minyakita dari produsen. Dan kalau pun ada, barangnya terbatas.