TOBA -KPU Kabupaten Toba melantik Panitia Pemungutan Suara (PPS) untuk bekerja di tingkat Desa dibawah koordinasi PPK (Panitia Pemilihan Kecamatan), Selasa, (24/01/2023) di Gedung Serbaguna HKBP Laguboti Kecamatan Laguboti, Kabupaten Toba.
 
Panitia Pemungutan Suara (PPS) se Kabupaten Toba direkrut oleh KOUD Toba dari 231 Desa (3 orang/desa) di 16 Kecamatan berjumlah 693.

Dengan telah dilantiknya 693 orang anggota PPS secara resmi.sesai ketentuan dan peraturan seluruh Anggota PPS diharapkn wajib mampu melaksanakan setiap tugas yang diamanhkn untuk dilaksanakan dengan baik dan benar serta menjunjung tinggi integritas, kejujuran serta loyalitas.

Sebagaimana lazimnya acara pelantikan yang telah dilakukan untuk pelantikan anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS), diawali dengan Menyanyikan lagu kebangsaan indonesia raya dilanjutkan Pembacaan Surat Keputusan KPU tentang Penetapan dan Pengangkatan Anggota Panitia Pemungutan suara Se- Kebupaten Toba.

Usai upacara nasional dilanjutkan dengan pengambilan sumpah calon anggota PPS, Pembacaan Fakta integritas dan Penandatanganan Pakta integritas dilanjutkan dengan Penyerahan SK secara simbolis kepada perwakilan PPS yang menanda tangani fakta Integritas Kepada KPUD Kab.Toba.

Ketua KPU Toba Hendri Pardosi dalam sambutan dan amanahnya menyampaikan, dengan mempertimbangan situasi yang ada sesuai surat keputusan, hal-hal yang perlu diperhatikan yakni harus melaksanakan tugas dengan baik sesuai ketentuan peraturan dan perundang undangan yang berlaku.

"Hal ini juga sesuai dengan keputusan Nomor 534 KPU RI, tujuh hari setelah di lantik, PPS harus membentuk sekretariat PPS.serta PPS harus melakukan koordinasi yang baik dengan stakeholder, Kepala desa, dan petugas keamanan,”

Hendri Pardosi menambahkan,"Harapan kami segera bisa saling menyesuaikan dengan kinerja dan komunikasi serta koordinasi yang baik. Kita semua adalah tim, sehingga komunikasi dan koordinasi bisa segera ambil bagian dalam proses demokrasi” jelasnya.

PPS wajib menjalin komunikasi dan berkoordinasi dengan PPK supaya proses kerja berjalan lancar ditingkatkan PPS dengan PPK swlanjutnya ke KPUD Kabuoaten.tingkatkan sinergitas antara sesama oenyelenggara di berbagai tingkatan dengan sikap persatuan dan persaudaraan demi suksenya Pemilu 2024 berjalan dengan baik,Aman dan lancar.ungkap Hendri Pardosi

Bupati Toba Ir.Pokraj Sitorus dlaam smbutan dn amanahnya menyampaikan ucapan selamat dan sukses kepada seluruh anggota PPS se Kab Toba yang telah dilantik.

Disampiakn Buapati menambahkan setelah selruh PPS hari ini dilantik dengan resmi dan sah tentu sekanjutnya PPS menjalankan dan melaksanakan tugas dengan baik sesuai ketentuan Undang Undang dan Peraturan KPU RI.

Ditegaskannya, "Jalankan setiap tugas di pelaksanaan Pemilu 2023 dengan tetap berdasarkan dan mempedomani peraturan yang berlaku.laksanakan tugas secara profesional dengan mengedepankan netralitas tugas profesi.ucap Buapti.