PALAS - KPU Padanglawas (Palas) menyerahkan Surat Keputusan (SK) Sekretariat PPK dan melakukan penandatanganan fakta integritas yang dirangkai dengan bimbingan teknis (Bimtek) di Aula Hotel Syamsiah Sibuhuan, Selasa (17/1/2023).

Penyerahan SK Sekretariat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Pemilu Tahun 2024 untuk 17 Kecamatan se Kabupaten Palas dihadiri Ketua Bawaslu Kabupaten Palas, Rahmat Efendi Siregar.SS dan Komsioner KPU Palas.

Ketua KPU Palas, Indra Syahbana Nasution.SH.MH meminta agar PPK dengan sekretariat bekerjasama mensukses pemilu serentak 2024. Serta menjalankan pemilu sesuai dengan tupoksi masing -masing dan menyatukan persepsi jika ada perbedaan pendapat dan menunjukan solidaritas di Kecamatan masing-masing.

"Bekerjalah sesuai dengan peraturan yang ada dipenyelenggaraan pemilu," harap Ketua KPU Palas.

Ketua Bawaslu Kabupaten Palas, Rahmat Efendi Siregar berharap, sekretariat PPK bisa menjadi supporting system yang bisa bersinergi dengan PPK.

"Sekretariat dan PPK harus melakukan  konsolidasi dengan baik dengan semua pihak dalam menciptakan pemilu yang bermartabat dan berkualitas," imbuhnya.

Rahmat Efendi menambahkan, PPK dan sekretraiat bisa berkolaborasi melaksanakan tahapan tahapan Pemilu dengan baik di Kecamatan masing masing demi sukses pemilu 2024.