PALAS -  HUT Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Palas ke 23 diwarnai dengan pemotingan nasi tumpeng, di Aula Komplek Perkantoran SKPD Terpadu Sigalagala Sibuhuan, Kamis (8/12/2022). "Momentum HUT DWP ke 23 ini menjadi spirit untuk aktualisasi mengembang diri dan kuliatas sumber daya perempuan menuju ketahana keluarga," kata Penasehat DWP Kabupaten Palas, Ny.Emma Nurul Ahmad Zarnawi.

Ia berpesan, sebagai anggota DWP, kita harus mampu berperan sebagai pendukung peningkatan kinerja suami sebagai abdi negara dan bangsa.

"Setiap anggota DWP harus mendorong suami sebagai abdi negara untuk mendedikasikan diri  pada negara dan abdi masyarakat untuk memberikan pelayan terbaik," harapnya.

Dengan bertambahnya usia DWP, ia sangat 
optimis setiap anggota DWP dapat menjadi motor penggerak dalam membangun organisasi yang dinamis, maju dan profesional sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan anggota, keluarga dan masyarakat. 

Dengan demikian, lanjutnya dapat mendukung setiap program pemerintah dari semua aspek pembangunan terutama gerakan ketahanan pangan, gerakan hidup sehat menuju keluarga yang sejahtera dan bahagia.

Sementara itu, Ketua DWP Kabupaten Palas, Ny. Fathiyah Arpan Nasution menyampaikan, peringatan HUT DWP ke 23 ini mengangkat tema " Membangun Perempuan Cerdas untuk Memperkuat Ketahanan Keluarga di Era Digital".

Sesuai dengan tema tersebut,katanya setiap anggota DWP harus cermat dan cerdas menyikapi perkembangan teknologi dan informasi di era digital dalam  mempertahankan ketahanan keluarga ditengah derasnya kemajuan teknologi dan informasi.

Menurutnya, seorang istri sekaligus ibu harus cerdas memilah setiap informasi yang dikonsumsi oleh anggota keluarga agar ketahanan keluarga tidak tergerus oleh zaman, tambahnya.

Sebelumnya Ketua Panitia DWP ke 23, Evi Marza Jennova mengatakan, peringatan HUT DWP ke 23 Kabupaten Palas dirangkai dengan kegiatan bakti sosial berupa pemberian 100 paket sembako kepada petugas kebersihan atau lebih dikenal dengan pasukan orange.

Hadir dikegiatan itu, para pengurus DWP, Ketua DWP Unit OPD, DWP Unit Kecamatan dan Pimpinan OPD Perempuan lingkup jajaran pemerintah  Kabupaten Palas.