SERGAI - Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penata Ruang (PUPR), Johan Sinaga meninjau langsung akses infrastruktur lanjutan jalan Desa Lidah tanah simpang tangkis menuju Desa Iubuk Bayas, Kec Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai, tahun depan segera dibangun. "Pembangunan infrastruktur akan dibagi dalam 3 titik yaitu lanjutan ruas jalan lidah tanah simpang tangkis menuju Desa lubuk Bayas direncanakan akan dibangun sepanjang 1,7 kilometer. Sedangkan Desa Lubuk Bayas menuju Desa Lubuk Rotan sepanjang 1,3 KM. Sementara  Desa Lubuk Bayas Menuju 
 
Desa Pematang Setrak Kecamatan Teluk Mengkudu sepanjang 1,5 kilometer, dengan jenis jalan hotmix,"Kata Johan Sinaga kepada Gosumut dilokasi, Senin (28/11).
 
Lanjut Johan, Pembangunan infrastruktur jalan terus dilakukan oleh bapak Bupati H Darma Wijaya dan Wakil Bupati Sergai H Adlin Umar Yusri Tambunan, meskipun pelaksanaannya bertahap, namun diberbagai pelosok desa jalan yang menjadi kewenangan Kabupaten  yang sudah menghitam diaspal.
 
“Ruas Jalan sebagaimana yang kita sebutkan tadi menjadi salah satu perhatian kami. Insya allah, tahun depan segera dikerjakan,” papar Johan Sinaga.
 
Sunardi (45) warga Desa lubuk Bayas merasa senang dengan kabar tersebut, infrastruktur akses jalan Desa Lubuk Bayas menuju Desa Lubuk Rotan segera menghitam.
 
Sunardi juga tak lepas berikan ucapan rasa syukur serta mengucapkan terimakasih kepada bapak Bupati Sergai dan Wakil Bupati Serdang Bedagai tentang  adanya Pembangunan infrastruktur khususnya jalan Desa lubuk bayas, menurutnya dapat memberikan dampak positif bagi peningkatan kesejahteraan hidup masyarakat.
 
"Jalan Desa lubuk Bayas merupakan salah satu sarana transportasi yang sangat berpengaruh terhadap aktivitas masyarakat kami, tentu akan dapat menjangkau akses Anak Sekolah, mobilisasi barang dan jasa bagi masyarakat," kata sunardi
 
“Senang kali kami dapat informasi kalau jalan kami ini mau di bangun, karena jalan ini merupakan sangat vital dalam melaksanakan aktivitas mulai dari berbelanja di pasar bengkel, mengantar anak sekolah dan kegiatan lainnya." pungkasnya.