PALAS -  Kiprah PKK memiliki peran penting dalam mencetak sumber daya manusia yang berkualitas melalui sepuluh program pokok PKK yang menjadi motivasi untuk meni gkatkan wawasan pengetahuan. Hal itu disampaikan Plt Bupati Pafanglawas,drg.H.Ahmad Zarnawi Pasaribu.CHt.MM.MSi saat membuka kegiatan Jambore kader dasawisma PKK tingkat Kabupaten Palas, di Aula Hotel Syamsiah Sibuhuan.

Menurut Plt Bupati,peran PKK sebagai ujung tombak dalam memotivasi masyarakat melalui sepulih program pokok yang bersentuhan langsung dengan masyarakat luas.

"Sepuluh program pokok  PKK sangat  mendukung program pemerintah untuk mensejahterakan keluarga dan masyarakat yang pada prinsipnya berhubungan dengan tugas-tugas OPD," terangnya,Selasa(18/10/2020).

Plt Bupati juga meminta,  peran PKK  terus ditingkatkan dan dikembangkan di semua bidang pembangunan seperti bidang kesehatan, pendidikan, pertanian, sosial, ekonomi, perkoperasian, keluarga berencana dan pelestarian lingkungan.

"Jambore PKK menjadi cermin kegiatan gotong royong antara sesama kader PKK," ungkapnya.

Jamborw ini juga,lanjutnya sebagai ajang silaturrahim bagi kader PKK se-Kabupaten Palas untuk  berbagi ilmu dalam  menambah wawasan pengetahuan upaya  meningkatkan pengetahuan kader untuk  menyamakan visi dan misi dalam kegiatan  program  kerja PKK.

Oleh karena itu, ajak Plt Bupati mari kita sukseskan Jambore PKK tahun 2022 ini dengan rasa kekeluargaan sebagai wadah menimba ilmu dan wawasan untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga dan masyarakat.

"Melalui  kegiatan ini dapat memotivasi dan meningkatkan keterampilan, wawasan, pengetahuan dan sikap kader PKK demi terwujudnya keluarga sehat dan sejahtera," tambahnya.

Turut hadir mendampingi Plt. Bupati, Asisten I Bidang Pemerintahan Panguhum Nasution, S.Sos, M.AP, Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Drs. Marza Jennova, MM, para pimpinan OPD, Wakil Ketua I TP PKK Ny. Fatiyah Arpan Nasution.S.Sos, Sekretaris TP PKK Ny. Rosni GT. Hamonangan Daulay dan  pengurus serta  kader PKK Kabupaten Palas.