PALAS - Tim Satgas Bakti Kesehatan Bermartabat Provinsi Sumut melaksanakan pelayanan kesehatan operasi sumbing,sunat massal  dan pengobatan spesialis,di Puskesmas Pasar Ujung Batu, Kecamatan Sosa, Selasa (11/10/2022). Kegiatan tersebut dalam rangka hari Kesehatan Nasional ke 58 Tahun 2022 melaksanakan pelayanan kesehatan masyarakat berupa kegiatan operasi bibir sumbing,sunat massal dan kesehata  massal.

Sekretaris Bakti Kesehatan Bermartabat Provinsi Sumut,Suwandi didampingi de.Mhd Nasir Pohan.SpB mengatakan, kegiatan bakti ini sesuai visi misi Gubernur Sumut,Edy Rahmayadi.

Dikatakan, untuk sasaran kegiatan operasi bibir sebanyak 10 orang, sunat massal 100 orang lebih dan pengobatan massal penyakit dalam sebanyak 60 orang.

"Tim medis yang melaksanakan kegiatan bakti kesehatan dari Dinas Kesehatan Provinsi Sumut berkerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten dan Puskesmas Pasar Ujung Batu Sosa," terangnya.

Plt Bupati Padanglawas,drg.H.Ahmad Zarnawi Pasaribu.CHt.MM.MSi mengucapkan terima kasih kepada Gubsu melalui Dinas Kesehatan Sumut telah membantu pengobatan bagi masyarakat Palas.

Harapan Plt Bupati,kegiatan bakti kesehatan menjadi program yang berkelanjutan dalam mewujudkan gerakan masyarakat sehat sejalan dengan visi misi Kabupaten Palas yang beriman,cerdas,sehat,sejahtera dan berbudaya (Bercahaya).

"Kita mengapresiasi kepedulian Gubernur Sumut,Edy Rahmayadi tentang kesehatan masyarakat yang menjadi skala prioritas dalam membangun Sumut Bermartabat,"kata H.Ahmad Zarnawi Pasaribu.

Sebelumnya Kadis Kesehatan Kabupaten PalasAmelia Roitona Nasution didampingi Kepala Puskesmas Pasar Ujung Batu Sosa,Sugita Esadora.SKM.M.Kes  mengatakan, kegiatan bakti kesehatan ini cukup membantu masyarakat dalam hal kesehatan.

"Mari kita galakan gerakan masyarakat sehat dalam mewujudkan pola hidup sehat yang mewujudkan Sumut Bermartabat dan  Palas Bercahaya," pungkasnya.

Turut hadir Kapolsek Sosa,AKP Haposan Harahap,mewakili Danramil 09 Sosa,Kepala Isnpektorat,Inspektur Harjusli Fahri Siregar.SSTP, Kakan Satpol PP dan Damkar Palas,Agus Saleh Saputra.SH, Asisten II, Marza Jennova.MM dan sejumlah pimpinan OPD jajaran Pemkab Palas.