TOBA - Kapolda Sumut, Irjen Pol Panca Putra Simanjuntak meninjau lokasi bencana tanah longsor dan banjir bandang di Desa Jangga Dolok, Kecamatan Lumbanjulu, Kabupaten Toba, Minggu (28/8/2022).

 
Banjir bandang yang terjadi pada Sabtu malam sekitar pukul 02.00, sempat mengakibatkan macet total dan ruas Jalinsum tertutupi material longosor berupa bebatuan dan dahan serta batang pohon berbagai ukuran.

Peninjauan lokasi longsor ini diikuti juga Kapolres Toba AKBP Taufiq Hidayat Thayeb, Wakil Bupati Toba Tonny Simanjuntak, Pj Sekda Toba Augus Sitorus, Kepala KPHL wilayah IV Balige Leonardo Sitorus, Plt Camat Lumbanjulu Herta Simanjuntak, Danramil 12 Lumbanjulu Kapten Inf Sati Husaini, Kapolsek Lumbanjulu AKP Robinson Sembiring.

Pada kesempatan tersebut, Kapoldasu mengatakan, bencana ini mengakibatkan beberapa rumah warga desa hancur diterjang badai banjir bandang serta longsoran gunung dan berbagai material longsoran menutupi ruas jalinsum yang mengakibatkan arus lalulintas macet total hingga antrian mobil berbagai jenis memanjang karena Jalanan sudah tertutupi material longsoran.

Melihat kondisi ini, Kapolda bersama Wakil Bupati Toba, Kapolres Toba Camat Lumbanjulu telah menyampaikan beberapa hal secara langsung kepada Wakil Bupati Toba Tonny Simanjuntak.

"Ini harus segera diatasi. Pemerintah daerah harus merapatkan barisan untuk mengatasi kesulitan masyarakat kita yang tertimpa bencana ini," sebut Kapoldasu Irjen pol Panca Putra Simanjuntak.

Irjend Panca juga mengajak masyarakat untuk membuat program pelestarian alam dan lingkungan sebagai upaya mengantisipasi serta menanggulangi bencana banjir dan tanah longsor tidak akan terjadi lagi.

"Saya juga minta kepada Pemerintah Kabupaten Toba melalui Wakil Bupati supaya diperhatikan debit air yang cukup besar dari atas gunung ini, harus bisa diatasi dengan mempertahankan kondisi hutan dan alam yang ada di dalamnya. Karena ini aliran sungai, maka perlu ada relokasi di mana masyarakat bisa tinggal dan inilah langkah yang dilakukan untuk kedepannya," kata Panca Putra Simanjuntak.

Wakil Bupati Toba Tonny Simanjuntak dalam kesempatan tersebut menyampaikan ucapan terimakasih kepada Kapoldasu atas kedatangannya mengecek langsung bencana alam di Desa Jangga Dolok, Kecamatan Lumbanjulu.

Dia mengaku akan segera melakukan pembersihan material longsor dan banjir bandang yang terjadi hari ini juga.

"Apa yang disampaikan oleh Pak Kapoldasu, kita segera laksanakan beberapa alat berat sudah kita turunkan untuk melakukan pembersihan dan akan melakukan relokasi sungai Pokkahan Jangga Dolok," ucap Tonny Simanjuntak.

Atas nama Pemkab Toba, Tony mengucapkan rasa prihatinnya atas peristiwa tersebut.

"Kita sudah berikan bantuan berupa sembako dan lainnya. Kita akan lakukan dapur umum," sebut Tonny selaku Wakil Bupati Toba,