MEDAN - Klinik Pantun Nusantara akan melaksanakan pelatihan cipta pantun yang didukung oleh Dana Indonesiana dari Kemendibud bidang Stimulan Kegiatan Ekspresi Budaya Tahun 2022 mengangkat tagar #budayasaya #fbkstimulan terhadap siswa sekolah menengah di Medan pada September hingga November 2022. Pendiri Klinik Pantun Nusantara, Umar Zein, menjelaskan, pelatihan ini nantinya akan melibatkan 100 orang dengan 10 kali pelatihan.
 
"Jadi nantinya pelatihan ini dilaksakan di sekolah terpilih. Di mana, kita akan memberikan menulis pantun untuk 100 pelajar, yang mencakup 10 kelas, m perkelas itu kita libatkan 10 dengan 10 kali pelatihan," ujar Umar Zein, Jumat (5/8) . /2022).
 
Masing-masing pelajar, sambung Umar, mencipta 5 bait pantun tentang pendidikan dan tunjuk ajar.
 
"Karya yang dibuat dalam pelatihan ini akan kita bukukan juga dalam 500 pantun pelajar," tambahnya.
 
Pelibatan pelajar ini, kata Umar, tak lain dari Warisan Budaya sejak dini.
 
"Kalau kita tidak mengambil dari sekarang, kalau kita tidak wariskan, bisa saja warisan budaya ini akan hilang dengan sendirinya," katanya.
 
if Umar mengajak publik untuk urun dana agar pelatihan ini bisa dilakukan. 
 
"Baik perorangan, komunitas maupun lembaga, kita mengajak untuk bersama sama urun dana, agar pelatihan ini bisa kita laksanakan tepat pada September hingga November 2022 nanti," ujarnya.
 
Baru saja akan mengadakan pelatihan, namun sejumlah pejabat dan instansi mendaftar untuk ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini. 
 
Adapun yang akan berpartisipasi antara lain, Rektor UISU DR Yanhar Jamaluddin MAP berpartisipasi. Begitu juga Cikgu Karmin, Balai Pantun Singapura. Anggota DPR Pusat Prof. Djohar Atifin sangat mendukung kegiatan ini.
 
Kemudian, ada nama dr. Hadiki Habib, Jakarta yang akan urun dana, dr. Salinah, Jakarta, dr. Noorsharifah Dayang Bestari, Balikpapan, dr. Mohammer Pasha, Balikpapan, PT. Keloria Moringa Jaya, Medan dan Rumah Sakit Khusus Mata Mencirim 77, Medan, STIM Sukma Medan, pimpinan  Dr. Wardayani, M.Si dan Dr Azizul Kholis SE, M.Si, M.Pd, CMA, CSRS Wakil Dekan 2 Bidang Umum dan Keuangan Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Medan.