KARO - Pangdam l/BB Mayjen Achmad Daniel Chardin, menutup program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) di Kabupaten Karo. Achmad yang hadir dengan didampingi Dandim 0205/TK Letkol Inf. Benny Angga Ambar Suoro, Kapolres Tanah Karo AKBP. Ronny Nicolas Sidabutar, beserta Bupati karo Corry S. Sebayang langsung memantau seperti apa hasil kegiatan TMMD ke 113 ini.

Dijelaskan Pangdam, saat memantau ke lokasi ia mengaku sudah cukup puas dengan kinerja para prajuritnya dalam membantu pemerintah dan masyarakat. Apa yang dilihatnya sesuai dengan hasil laporan dari Dandim 0205/TK yang juga Dansatgas TMMD yang menyatakan semua program di TMMD ini sudah rampung 100 persen. 

"Kurang lebih 30 hari, TMMD yang membangun jalan tembus dari Desa Kutambaru menuju Desa Gunung Seribu ini sudah selesai dan kita resmikan," ujar Achmad, Jumat (10/6/2022). 

Dijelaskan Achmad, di pembukaan jalan sejauh kurang lebih dua kilometer ini juga dibangun fasilitas berupa jembatan, box cuvert, dan infrastruktur pendukung lainnya. Dengan sudah rampungnya program TMMD ini, ia berharap dapat memberikan dampak yang positif bagi masyarakat sekitar. 

"Diharapkan ini bisa membantu masyarakat, bisa melintas dari sini dan tidak harus memutar jalan," harapnya. 

Setelah melihat langsung kondisi fasilitas di sana, Jendral bintang dua ini mengatakan memang saat ini jalan di sana masih baru dibuka dan harus melalui tahapan pengerasan. Untuk itu, ia berharap nantinya pemerintah daerah bisa melanjutkan pembangunan yang sudah dikerjakan dengan peningkatan seperti pengerasan hingga pengaspalan.