DELISERDANG - Jumlah penumpang arus balik mudik di PT Kereta Api Indonesia (KAI) Divre I Sumut tembus 7036 orang.

Menurut Humas PT Kereta Api Indonesia (KAI) Divre I Sumut, Mahendro Trang Bawono jumlah itu merupakan puncak arus balik mudik lebaran tahun lebaran 2022.

"Puncak kemarin pada Minggu 8 Mei 2022 ada 7036 penumpang, termasuk penumpang pergi dan pulang," kata Mahendro kepada Gosumut, Senin (9/5/2022).

Sedangkan hari ini Senin (9/5/2022) pelanggan kereta api mengalami penurunan penumpang, baik berangkat dan pulang.

"Sudah mulai menurun, hari ini data terakhir 3351 penumpang," ucap Mahendro.

Kemudian okupansi untuk KA Sribilah relasi Rantauprapat - Medan hingga 8 Mei sudah mencapai 66 persen.

“Kalau ditotal, masih tersedia 22.001 tiket untuk arus balik dari KA Putri Deli relasi Medan - Tanjungbalai dan KA Sribilah Medan - Rantauprapat - Medan," pungkasnya.*