PALAS - Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Padanglawas mengapresiasi capaian keberhasilan Pemkab Palas meraih peringkat 1 terbaik se Sumut dalam realisasi anggaran Tahun 2021. Hal itu disampaikan Ketua DPD KNPI Palas, Irham Habibi Harahap.S.Pd atas prestasi kinerja pemerintah daerah dibawah kepemimpinan Plt Bupati Palas, drg H Ahmad Zarnawi Pasaribu CHt MM M.Si, Rabu(30/3/2022).
 
"Kita sebagai elemen pemuda patut bangga dengan piagam penghargaan yang diterima Pemkab Palas sebagai peraih terbaik I dari 33 Kabupaten/Kota se Sumut," ucapnya.
 
Ia berharap, prestasi kinerja pemerintah dalam capaian sebagai daerah tercepat realisasi anggaran dapat terus dipertahankan dan lebih ditingkatkan.
 
Menurut Irham, Plt Bupati Palas merupakan sosok pemimpin yang memiliki kredibilitas dan wawasan luas serta berkepribadian yang merakyat serta religius.
 
"Kami dari unsur pemuda, patut berbagga memiliki pemimpin yang mampu melakukan terobosan dan inovasi dalam mendorong kemajuan daerah dan tertib administrasi secara peraturan dan ketentuan," kata Irham Habibi.
 
Ia menyakini dibawah kepemimpian Plt Bupati Palas, drg H Ahmad Zarnawi Pasaribu CHt MM M.Si mampu mengali seluruh potensi daerah yang bisa dikelola dengan baik sebagai wujud untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan kemajuan pembagunan daerah.