MEDAN - Forum Komunikasi Muslimah Indonesia (FKMI) menggelar pengajian dan bazar Kafe Markas 7 Jalan Sei Petani, Selasa (26/1/2022).

Ketua FKMI Sumut, Hj Revita Lubis disela-sela kegiatan, Rabu(26/1/2022) menyebutkan kegiatan ini merupakan program rutin yang digelar setiap bulannya. Dengan kegiatan yang dirangkai dengan bazar ini sebagai upaya mendukung usaha muslimah agar bisa semakin berkembang dan bertumbuh.

Dalam bazar kali ini ujarnya, pelaku usaha yang berpartisipasi menghadirkan beragam produk. Sedangkan khusus untuk usaha kuliner, disesuaikan dengan standar FKMI.

Kegiatan kali ini sambungnya juga mendapatkan dukungan dari Bank Sumut. Dan ke depan FKMI akan membangun MoU dengan Bank Sumut untuk membantu para pelaku usaha mendapatkan bantuan Kredit Usaha Rakyat (KUR) tanpa agunan.

Sementara ustadzah Marliah dalam tausiyahnya menyebutkan agar tidak perlu takut tidak memiliki penghasilan, sebab Allah yang maha pemberi rezeki.

Kemudian bagi para muslimah yang memiliki usaha, dia menekankan agar jujur dalam berbisnis. Sebagai hambaNya, muslimah harus yakin dan bertaqwa serta berikhtiar dalam menjalankan usaha. Dengan tidak berlaku zalim, atau curang dalam menakar barang dagangannya.

Menyikapi pernyataan ustazah, Hj Revita mengatakan pengajian dan tausiyah ini diharapkan memberikan pencerahan agar anggota FKMI lebih paham dalam mengelola usaha sesuai syariat Islam.