MEDAN - DPD Solidaritas Indonesia Tionghoa Demokrasi (SOLITD) bersama pengurus DPP dan DPC, berbagi kasih bersama anak anak panti asuhan di wilayah Medan Petisah, Sabtu (22/1/2022). Ketiga panti asuhan itu masing masing Panti Asuhan Benih Kasih Jalan Sei Bengei No. 5/44, Panti Asuhan Sinar Wangi Jalan Jangka No. 91 dan Panti Asuhan Taman Sukacita Jalan Jangka No. 23.
 
Kehadiran pengurus di 3 panti asuhan tersebut tak lain ingin berbagi kasih dan merayakan kebahagiaan di tahun baru imlek yang jatuh pada 1 Februari 2022.
 
"Semoga dengan tali asih yang kita berikan ini dapat memberikan keceriaan kepada pengurus terkhusus anak anak panti di sini," ucap Ketua DPD SOLITD Sumut, Riana di dampingi Sekretaris Handra.
 
Riana juga tak lupa mengucapkan terimakasih kepada Ketum DPP SOLITD dan Sekjen DPP yang terus mendorong dan menyemangati para pengurus untuk tetap memberikan perhatian kepada orang orang yang tidak mampu.
 
"Kami juga mengucapkan terimakasih kepada para donatur yang tak henti hentinya bersama kami untuk menyukseskan setiap bakti sosial yang dilaksanakan," tambahnya.
 
Adapun bantuan yang diberikan terdiri dari beras, susu, gula, garam,
kecap, saus sambal, teh, telur, minyak goreng, bihun, ifumi, sarden, vitaciimin, roti kering, biskuit, masker, odol, sikat gigi, sabun mandi, detergen, sabun ekonomi dan kue bakul.
 
"Setiap panti kita juga berikan uang tunai sebesar Rp 500 ribu dan kursi plastik sebanyak 12 buah," tukasnya. 
 
Pemberian tali asih ini juga dihadiri Ketum DPP SOLITD Herri Zulkarnaen Hutajulu SH MSi, Sekjen DPP Ferdinan Ghodang SE SH MH, Korwil DPP Ferry SE, Plt DPC SOLITD Medan, Lina Lai, Penasehat DPD Ting Liang dan Thamrin, Ketua DPC SOLITD Medan Denai, Susanto Sun bersama pengurus lainnya.
 
Di tempat yang sama, Ketum DPP SOLITD Herri Zulkarnaen Hutajulu SH MSi mengapresiasi pemberian tali asih yang dilakukan jajaran DPD SOLITD Sumut dan Medan.
 
"Semoga kerja keras pengurus mendapat ganjaran pahala yang berlimpah dan tetap diberikan kesehatan serta kesempatan dalam berbuat kebaikan," harapnya.
 
Tak hanya itu, Herri juga terus mendorong pengurus SOLITD, baik DPP, DPD maupun DPC agar terus berbuat kebaikan untuk negeri.
 
"Semoga pandemi ini juga cepat berlalu, agar kehidupan menjadi normal kembali dan Indonesia bangkit," tutupnya.