TOBA - DPC Pospera Toba imbau pemerintah melalui instansi terkait agar membuat rambu dan papan informasi akan titik rawan lokasi pantai sebagai pengingat batasan dan larangan wisatawan untuk berenang.
"Rambu serta papan Informasi harus dipasang mulai dari gerbang masuk lokasi pantai wisata, parkiran, pinggir jalan dan sepanjang tepian pantai," ujar Ketua DPC Pospera Toba, Jefri Siahaan, Jumat (21/1/2022) menyikapi peristiwa yang menelan korban jiwa di beberapa pantai lokasi wisata di kawasan pariwisata Danau Toba beberapa tahun silam hingga di awal Tahun 2022.

Dia menyampaikan, lebih baik pemerintah daerah menutup lokasi jika memang tidak bisa memberikan keselamatan dan keamanan wisatawan di lokasi spot wisata pantai Danau Toba di Toba khususnya di Sunset Beach Tambunan Lumban Gaol, Kecamatan Balige.

Sementara itu, Dirut BPODT, Jimmi Bernando Panjaitan pada press confrence yang digelar di Labersa Hotel Balige, Kamis (20/01/2022) kemarin mengatakan, pihaknya akan membenahi minimnya atau hampir bahkan tidak adanya rambu rambu dan papan informasi berupa imbauan dan larangan bagi para pengunjung yang datang berwisata di sepanjang spot pantai wisata.

"Hal tersebut akan menjadi catatan serius serta menjadi agenda kerja kedepan bagi BPODT untuk mewujudkannya demi terwujudnya pelayanan kemanan dan kenyamanan pengunjung di Danau Toba," akunya.

Untuk mewujudkannya, kata Jimmi, BPODT akan menjalin koordinasi dan kerja sama dengan para pihak pelaku wisata khususnya masing masing pemerintah daerah se kawasan Danau Toba termasuk dalam upaya pembenahan pelayanan para pelaku wisata serta warga lainnya.

"Dimana masyarakat keseluruhan adalah juga bagian dari Destinasi Super Prioritas Danau Toba menuju Pariwisata Go Internasional," sebutnya.

Berdasarkan catatan awak media, mengawali tahun baru di Januari 2022 tepatnya Minggu (16/01/2022) sekira pukul 16.00, 3 anak tewas tenggelam di Sunseth Beach Tambunan Lumban Gaol, Kecamatan Balige, Kabupaten Toba. Ketiga korban meninggal tersebut masih ada ikatan family satu keluarga.

Dua dari 3 korban yang teggelam adalah kakak beradik warga Jln.Speksi No.72 Medan bernama Arina Romora Batubara (14) dan Astria Batubara (14) dan Veronika Sihombing (11) adalah warga Kp Pelajar Jln Sidikalang Palipi Parongil Kabupaten Dairi.

Peristiwa yang sama juga terjadi di tahun 2021 lalu tepatnya Sabtu (2/1/2021) sekitar pukul 14.00. Seorang remaja putri bernama Dian br Tambunan (13) juga tewas tenggelam di lokasi yang sama.

Saat peristiwa itu, Dian bersama keluarganya sedang menikmati liburan tahun baru di Sunseth Beach Tambunan Lumbangaol. Namun nahas, saat berlibur dan berenang di Sunset Beach Tambunan Lumbagaol, Dian tenggelam.