PALAS - Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Padanglawas (Palas) menggalangan donasi bagi 4 bocah kakak beradik penderita gizi buruk dan satu bocah penderita tumor yang dirawat di RSUD Sibuhuan.

Kegiatan ini juga bersinergi dengan PC Himpunan Mahasiswa Al Washliyah (HIMMAH) dan PD Ikatan Pelajar Al Washliyah Kabupaten Palas.

"Donasi yang terkumpul dari penggalangan yang dilaksanakan di lokasi pusat pasar tradisional Sibuhuan telah kita salurkan untuk orang tua penderita gizi buruk dan penderita tumor di RSUD Sibuhuan," kata Ketua DPD KNPI Palas, Irham Habibi Harahap MPd bersama Ketua PC HIMMAH, Hasan Basri Harahap serta Ketua PD IPA Palas, Sulthoni Bulqyah Hasibuan SH, Kamis(11/11/2021).

Disela penyerahan bantuan tersebut, Irham Habibi Harahap berpesan, kepada orangtua penderita pasien agar selalu sabar menghadapi cobaan dan terus berdoa serta merawat anaknya agar diberi jalan untuk kesembuhan mereka.

"Semoga bantuan yang tidak seberapa ini dapat meringan beban keluarga untuk biaya pengobatan selama dalam perawatan di RSUD Sibuhuan," ucap Irham yang diamini Basri Harahap dan Sulthoni Bulqyah.

Disisi lain, Irham juga mengajak masyarakat ikut berpatisipasi membantu sesama yang sedang dalam kesulitan untuk peduli kemanusian sebagai bentuk dukungan untuk meringan beban bagi warga kurang mampu yang membutuhkam uluran tangan dari semua pihak termasuk masyarakat Kabupaten Palas.

"Para bocah yang menderita gizi buruk dan tumor ini merupakan bagian dari keluarga warga Kabupaten Palas yang membutuhkan uluran tangan dari semua pihak agar terbantu untuk kesembuhan mereka," harapnya.

Irham menambahkan, faktor yang menjadi keluh kesah warga yang kurang mampu ini dikarenakan ekonomi yang sulit sehingga berdampak terjadinya gizi buruk yang dialami kakak beradik warga Kecamatan Aek Nabara Barumun ini.

Sebaliknya, demikian juga dengan bocah penderita tumor warga Desa Parapat, Kecamatan Sosa Julu yang orangtua tidak memiliki kemampuan untuk biaya perobatan terhadap anaknya yang masih tergolong masih usia dini, timpal Irham.

DPD KNPI bersama HIMMAH serta IPA Palas mengajak semua pihak untuk memberikan perhatian dan uluran tangan guna meringan beban yang dihadapi warga kurang mampu agar dapat mengobati anak -anak mereka untuk kesembuhan dari penyakit yang diderita.