MEDAN - Antrian kendaraan di sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) membuat arus lalu lintas Kota Medan menjadi tersendat.

Berdasarkan pantauan GoSumut, Rabu (13/10/2021), arus lalu lintas Kota Medan yang tersendat akibat antrian kendaraan yang mengular ialah di SPBU Jalan AH Nasution, Kelurahan Gedung Johor, Kecamatan Medan Johor.

Kemudian, SPBU Jalan Sisingamangaraja Km 6,5 Kelurahan Harjosari 2, Kecamatan Medan Amplas.

"Mengantri. Mau mengisi solar di sini. Karena di tempat (SPBU) lain kosong," ujar salah seorang pengemudi truk ketika mengantri di SPBU Jalan Sisingmangaraja Medan.

Senada dengan itu Eko, pengemudi truk lainnya mengaku sudah hampir setengah jam berada dalam antrian agar mendapatkan bahan bakar solar untuk truk yang dikemudikannya.

"Sudah hampir setengah jam. Mana cuaca panas lagi. Tapi kalo enggak ngantri, takutnya minyak ku enggak cukup lagi mau dibawa jalan," katanya.

Seperti diketahui, kelengkaan bahan bakar minyak beberapa pekan terakhir membuat masyarakat resah.

Akibat kelangkaan tersebut, masyarakat berbondong-bondong menyerbu SPBU yang memiliki stok bahan bakar.

Akibatnya, antrian kendaraan yang mengular menyebabkan tersendatnya arus lalu lintas.

Untuk di kawasan Jalan Sisingamanagaraja sendiri, arus lalu lintas mulai tersendat setelah melewati flyover Amplas.

Sementara, tak seorang pun petugas dari kepolisian yang tampak mengurai arus lalu lintas agar jalan lancar dan tidak tersendat.