MEDAN - Polisi dikabarkan berhasil meringkus tiga dari empat perampok Toko Emas Pasar Simpang Limun, Medan, Sabtu (11/9/2021). Kawanan perampok yang berhasil menggondol emas senilai miliaran rupiah itu dikabarkan ditangkap personel Gabungan Resmob dan Jahtanras Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Sumut dari Kabupaten Samosir.

Hal itu semakin dikuatkan dengan beredarnya photo Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda Sumut, Kombes Pol Tatan Dirsan Atmaja bersama Tim usai mengamankan para perampok yang beraksi akhir bulan lalu tersebut.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi sejauh ini belum memberi keterangan resmi.

Namun, juru bicara Polda Sumut ini menegaskan, jika benar sudah ditangkap, pihaknya akan segera merilis kasus tersebut.

Sebelumnya, dua Toko Emas di Pasar Simpang Limun Medan dirampok kawanan rampok bersenjata pada Kamis (27/8/2021).

Dalam peristiwa itu, dikabarkan 7 kilogram emas raib dibawa kawanan rampok bersenjata itu.

Bahkan, salah seorang juru parkir, Pasar Simpang Limun, Julius Ardi Simanungkalit, warga Jalan M Nawi Harahap Gang Suka No. 14, Kelurahan Siti Rejo III, Kecamatan Medan Amplas terkena tembakan dan tengah menjalani perawatan di Rumah Sakit Bhyangkara Polda Sumut.

Sedangkan dua toko yang dirampok masing-masing Toko Mas Aulia Chan milik Kasmawati (53), warga Jalan Medan Area Selatan, kehilangan 2 kilogram emas.

Kemudian Toko Emas Permata Masrul milik Ade Irawan (34), warga Jalan Bromo, Gang Jermal 2, Kelurahan Binjai, Kecamatan Medan Denai kehilangan 5 kilogram emas.